Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
KPKNL Manado
BERITA UTAMA
Manado (30-31/1), KPKNL Manado melaksanakan penandatanganan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dimana sesuai KMK 300 Tahun 2022 untuk unit Eselon II dan III sebagai pemilik peta strategi dilaksanakan pada tanggal 30 Januari sedangkan non pemilik pata strategi
Info lelang.go.id
Profil KPKNL Manado

Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Manado merupakanUnit Eselon III di lingkungan DJKN yang berada di bawah dan bertanggung jawablangsung kepada Kantor Wilayah DJK SulawesiUtara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara (Kanwil DJKN Suluttenggomalut). Bertempat di Gedung Keuangan Manado Lantai 4, Jalan Bethesda Nomor 6-8, Kota Manado, Sulawesi Utara. Kantorini memiliki sarana dan prasarana bangunan yang modern serta taman yang terawatsehingga memberikan suasana kenyamanan kepada para pegawai dan stakeholders.

KPKNL Manado dengan slogan BERCAHAYA (Bersih, Cepat, Humanis, dan Nyaman) telah berkomitmen untuk melayanistakeholder dengan kesungguhan hati, bersih, dan akuntabel. Komitmen ini kamiwujudkan dengan meraih predikat Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melyani (WBBM).


 

Gedung Keuangan Negara

Kantor ini juga memiliki berbagai fasilitas untuk menunjang tusi Kementerian Keuangan khusunya DJKN antara lain ruangan pegawai open space, APT,ruangan e-auction, ruang rapat, pojok SKPT dan coffee corner.


Area Pelayanan Terpadu KPKNL Manado

Coffee Corner


Lelang Corner


KPKNL Manado dipimpin oleh Adi Suranto, S.H, M.Ec.Dev. selaku Kepala Kantor sejak Juni 2023. Dalam menjalankan tugasnya, Kepala Kantor dibantu oleh1 (satu) Subbagian Umum, 3 (tiga) Kepala Seksi dan 8 (delapan) Pejabat Fungsional. Adapun strukturorganisasi KPKNL Manado sebagai berikut:


KPKNL Manado memiliki 29 (dua puluh sembilan) pegawai yang meliputi 1 (satu) orang Kepala Kantor, 4 (empat) orang Kepala Seksi/Subbagian Umum, 3 (tiga) orang Pejabat Fungsional Pelelang, 4 (empat) orang Pejabat Fungsional Penilai Pemerintah, 1 (satu) orang Pejabat Fungsional Pranata APBN dan 16 (lima belas) orang pelaksana, selain itu didukung 6 (enam) orang PPNPN.

KPKNL Manado memiliki wilayah kerja yangluas meliputi seluruh wilayah Sulawesi Utara yang terdiri dari: Kota Manado, Kota Bitung, Kota Tomohon, Kota Kotamobagu, KabupatenBolaang Mongondow, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Kabupaten BolaangMongondow Selatan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Kabupaten Minahasa,Kabupaten Minahasa Selatan, Kabupaten Minahasa Utara, Kabupaten Minahasa Tenggara,Kabupaten Kepulauan Talaud, Kabupaten Kepulauan Siao Tagulandang Biaro, dan Kabupaten Kepulauan Sangihe.

 

Wilayah Kerja KPKNL Manado

KPKNL Manado mempunyai tugas melaksanakan pelayanan di bidang kekayaan negara, penilaian, piutang negara dan lelang. KPKNL Manado menyelenggarakan fungsi:

  1. inventarisasi, pengadministrasian, pendayagunaan, dan pengamanan kekayaan negara;
  2. registrasi, verifikasi dan analisa pertimbangan permohonan pengalihan serta penghapusan kekayaan negara;
  3. pelaksanaan pengurusan piutang negara dan kewenangan Panitia Urusan Piutang Negara;
  4. pelaksanaan bimbingan teknis, pembinaan, penatausahaan, penagihan dan optimalisasi dalam rangka pengelolaan piutang negara;
  5. pelaksanaan pelayanan penilaian;
  6. pelaksanaan pelayanan lelang;
  7. penyaJian informasi di bidang kekayaan negara, penilaian, dan lelang;
  8. pelaksanaan pemberian pertimbangan dan advokasi pengurusan piutang negara dan lelang;
  9. verifikasi dan pembukuan penerimaan pembayaran piutang negara dan hasil lelang; dan
  10. pelaksanaan administrasi KPKNL.


Adapun Visi dan Misi KPKNL Manado dalam melaksanakan tugasnya adalah sebagai berikut :

Visi:

Menjadi Pengelola Kekayaan Negara yang Profesional dan Akuntabel dalam rangka mendukung visi Kementerian Keuangan: Menjadi Pengelola Keuangan Negara untuk mewujudkan Perekonomian Indonesia yang Produktif, Kompetitif, Inklusif, dan Berkeadilan, serta untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.

Misi :

1. Mengoptimalkan pengelolaan kekayaan negara.

2. Mengamankan kekayaan negara secara fisik, administrasi, dan hukum.

3. Meningkatkan tata kelola dan nilai tambah pengelolaan kekayaan negara.

4. Menghasilkan nilai kekayaan negara yang wajar dan dapat dijadikan acuan dalam berbagai keperluan.

5. Mewujudkan lelang yang efisien, transparan, akuntabel, adil, dan kompetitif sebagai instrumen jual beli yang mampu mengakomodasi kepentingan masyarakat.


Sebagai wujudi mplementasi budaya Kementerian Keuangan, KPKNLManado rutin mengadakan kegiatan bersama yaitu satu informasi setiap hari yang dilakukan setiap hari kamis dalam kegiatan kamis belajar. Seluruh pegawai KPKNLManado berkumpul di Ruang Rapat yang dipimpin langsung oleh kepala KPKNL Manado.

    Untuk memotivasi seluruh pegawai dalam mewujudkan visi danmisi yang diemban, KPKNL Manado mempunyai motto yaitu BERCAHAYA yang merupakansingkatan dari: “Bersih, Cepat, Humanis, dan Nyaman”

 


Kata BERCAHAYA merupakan kepanjangan daribeberapa nilai yang mendasari pelayanan pada KPKNL Manado, yaitu: 

  1. Bersih, yang memiliki arti bahwa KPKNLManado dalam melayani harus BERSIH dari hal-hal tercela seperti korupsi,kolusi, nepotisme, dll. Dari aspek pribadi tiap pegawai terjauh dari hal-halnegatif dan secara aspek gedung kantor yang bersih dan nyaman untuk pemangkukepentingan.
  2. Cepat, yang menandakan bahwa pelayanan KPKNLManado diikuti dengan energi yang meluap-luap serta cepat. Memiliki artipenting bahwa KPKNL Manado memiliki tugas memberikan kenyamanan denganmemberikan pelayanan yang CEPAT.
  3. Humanis, yang memiliki arti bahwa sesuai prinsiphidup orang Minahasa melalui kutipan Dr. Sam Ratulangi dalam bukunya, yaitu “SiTou Timou, Tumou Tou” yang berarti manusia baru dapat disebut sebagai manusiajika sudah dapat memanusiakan manusia.
  4. Nyaman, yang memiliki arti penting bahwa KPKNLManado memiliki tugas untuk memberikan keNYAMANan kepada setiap pemangkukepentingan baik dari luar dan dalam.

 

Inovasi Layanan KPKNL Manado

Adapun peningkatan layanan yang kami berikan dari SOP standard layanan KPKNL Manado adalah:

  1. Penetapan Standar Pelayanan Permohonan Lelang secara Online (aplikasi lelang) menjadi 2 (dua) hari kerja sejak permohonan lelang online telah diterima oleh Tim Verifikator Aplikasi Lelang
  2. Percepatan Penerbitan Penetapan Status Penggunaan BMN dari SOP 5 (lima) hari kerja menjadi 2 (dua) hari kerja
  3. Percepatan Penerbitan Kutipan Risalah Lelang untuk Pembeli dari SOP 1 (satu) hari kerja menjadi ­same-day apabila permohonan masuk sebelum jam 15.00 Wita.
  4. Percepatan Penyampaian Salinan Risalah Lelang Tidak Ada Penawaran (TAP) dari SOP 1 (satu) hari kerja menjadi same-day.
  5. Penetapan Standar Pelayanan Penilaian BMN dalam Rangka Pemindahtanganan menjadi 10 (sepuluh) hari kerja sejak tanggal terakhir survei lapangan.

 

Alamat Kantor : 

Jl. Bethesda No. 6-8 Gedung Keuangan negara Lt. 4 Manado – 95114 (0431) 860255

Alamat email : kpknlmanado@kemenkeu.go.id

SIJAPRI – 0878-6030-0501

Pengaduan kpknlmanado.ki@gmail.com





Wilayah Kerja
1. Kota Manado
2. Kota Bitung
3. Kota Tomohon
4. Kota Kotamobagu
5. Kabupaten Bolaang Mongondow
6. Kabupaten Bolaang Mongondow Utara
7. Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan
8. Kabupaten Bolaang Mongondow Timur
9. Kabupaten Minahasa
10. Kabupaten Minahasa Selatan
11. Kabupaten Minahasa Utara
12. Kabupaten Minahasa Tenggara
13. Kabupaten Kepulauan Talaud
14. Kabupaten Kepulauan Siao Tagulandang Biaro
15. Kabupaten Kepulauan Sangihe
Prestasi KPKNL Manado
Persentase Tertinggi untuk Optimalisasi Kesesuaian Penggunaan BMN dengan SBSK dan Jumlah Tindak Lanjut Persetujuan Pengelolaan Kekayaan Negara Terbanyak Tahun 2021 di Lingkungan Kantor Wilayah DJKN Suluttenggomalut dari Direktorat Jenderal Kekayaan Negara
Peringkat I IKPA 2021 Terbaik dalam kategori Satker dengan Pagu sampai dengan Rp5 Miliar dari Direktorat Jenderal Perbendaharaan
Unit Kerja Pelayanan Berpredikat Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Pada Tahun 2021 dari KemenpanRB
Peringkat
Peta Lokasi KPKNL Manado
Alamat Kantor
Jl. Bethesda No. 6-8 Gedung Keuangan negara Lt. 4 Manado - 95114
(0431) 860255
(0431) 860255
kpknlmanado@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini