Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Kakanwil X DJKN Surabaya Serahkan SK Grading Pelaksana KPKNL Madiun
N/a
Rabu, 25 April 2012 pukul 17:17:19   |   657 kali

Madiun – Kepala Kanwil X DJKN Surabaya Lalu Hendry Yujana menyerahkan  Surat Keputusan (SK) Grading pelaksana KPKNL Madiun pada Maret 2012 di Aula KPKNL Madiun. Acara ini merupakan kegiatan penyerahan SK Grading yang terakhir dilaksanakan oleh Kakanwil setelah sebelumnya lima KPKNL lainnya yang berada di wilayah kerja Kanwil X DJKN Surabaya telah selesai dilaksanakan, yaitu KPKNL Surabaya, Sidoarjo, Pamekasan, Jember, dan Malang.

Hadir pada acara tersebut para pejabat eselon III dan IV Kanwil X Surabaya, Kepala KPKNL Madiun, Herry Khusyaeri, dan para pejabat eselon IV KPKNL Madiun. Penyerahan SK Grading pelaksana ini merupakan hasil penilaian dan evaluasi peringkat jabatan pelaksana serta merupakan penghormatan Kakanwil yang paling prima terhadap pelaksana. Kantor Wilayah X DJKN Surabaya ini merupakan kanwil yang pertama kali melakukan penyerahan SK Grading langsung kepada pelaksananya.

Kepala Kanwil X DJKN Surabaya mengatakan, dalam Rapat Kerja Kemenkeu Eselon II diamanatkan agar nilai-nilai Kemenkeu harus segera dideliverykan supaya di tingkat bawah dapat mengetahui kebijakan-kebijakan baru. Satu diantaranya adalah bahwa pada tahun 2012 ini DJKN telah “naik kelas”, di mana visi Kemenkeu berubah, yang semula “Menjadi Pengelola Keuangan dan Kekayaan Negara yang Dipercaya dan Akuntabel untuk mewujudkan Indonesia yang Sejahtera, Demokratis dan Berkeadilan” bergeser menjadi “Pengelola Keuangan dan Kekayaan Negara yang Dipercaya, Akuntabel dan Terbaik di Regional untuk Mewujudkan Indonesia yang Sejahtera, Demokratis dan Berkeadilan”.

Regional disini, lanjutnya, dimaksudkan wilayah Asia Pasifik, di mana selama ini yang terbaik adalah Singapura kemudian Malaysia. Ke depan, DJKN hendaknya mampu di atas kedua negara tersebut. Kapan “terbaik di regional” ini tercapai? tanya Kakanwil dalam arahannya kepada bawahannya. Jawabannya adalah pada tahun 2014, dengan indikator-indikator sebagai berikut: pertama, core value Kementerian Keuangan berjalan dengan sempurna, destination statement/pernyataan destinasi tahun 2014, dengan beberapa tingkat capaian antara lain: tax ratio mencapai 18%, tidak mengenal lagi anggaran defisit/surplus, melainkan harus “balance budget”, penyerapan anggaran harus 95%, penyertifikatan 20% tanah negara, dan pengurusan piutang negara zero outstanding. Selain indikator di atas, ada dua indikator yang tidak kalah penting yaitu sumber daya manusia yang unggul dan berkualitas serta kepuasan stakeholder terpenuhi.

Untuk mencapai indikator-indikator tersebut perlu dilakukan kebijakan-kebijakan yang proaktif, unik, dan “cantik”. Jika indikator tersebut tidak tercapai, maka kita belum bisa dianggap yang terbaik di regional dan tidak bisa “naik kelas”. Untuk itu perlu sinergi dan kerja keras dari seluruh jajaran baik di tingkat pusat sampai daerah, dari kepala kantor, kepala seksi, dan seluruh pegawai.

Terakhir dalam pengarahannya, Kakanwil berpesan agar seluruh pegawai mensyukuri penerimaan SK Grading ini, dan lebih memacu semangat serta motivasi dalam melaksanakan tupoksi masing-masing sehingga dapat meningkatkan produktivitas kerja dan pelayanan, serta selalu ingat dan taat kepada Tuhan.(Indah Murniati-Kasie penilaian KPKNL Madiun).

    

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini