Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Kunjungi Bank NTT
N/a
Selasa, 06 Mei 2014 pukul 16:05:19   |   1359 kali

Kupang – Pada Selasa, 06 Mei 2014, Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kupang, Syamsudin, didampingi oleh Kepala Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Kupang Suwadi, melaksanakan kunjungan dalam rangka penggalian potensi lelang ke Kantor Pusat PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT). Kegiatan tersebut dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan pelayanan lelang, khususnya Lelang Hak Tanggungan yang selama ini di wilayah kerja KPKNL Kupang dinilai masih rendah tingkat pelaksanaannya.

Bertempat di ruang kerja Direktur Pemasaran Dana, Eduardus Bria Seran  menerima kunjungan Kepala KPKNL Kupang. Dalam paparannya, Syamsudin menjelaskan tentang keberadaan KPKNL Kupang sebagai salah satu instansi vertikal di bawah DJKN Kementerian Keuangan yang memiliki tugas dan fungsi antara lain di bidang pelayanan lelang. Pada kesempatan ini, Kepala KPKNL Kupang juga memaparkan tentang prosedur pelaksanaan lelang eksekusi Hak Tanggungan dan norma waktu pelayanan lelang eksekusi Hak Tanggungan. Syamsudin menambahkan bahwa selain lelang eksekusi Hak Tanggungan, KPKNL Kupang dapat menerima permohonan lelang penghapusan barang inventaris/aset Bank NTT.

Eduardus Bria Seran, yang sekaligus menjabat sebagai Plt. Direktur Utama PT. Bank NTT, menyampaikan terima kasih kepada Kepala KPKNL Kupang dan jajarannya sebagai salah satu instansi vertikal di Kementerian Keuangan, yang merupakan mitra kerja yang sangat penting bagi PT. Bank NTT. Pria asal Malaka – Timor ini menyatakan bahwa pihaknya sangat senang dan terbuka menerima informasi dan masukan-masukan dari KPKNL Kupang, khususnya terkait lelang eksekusi Hak Tanggungan tersebut. “Kami akan inventarisasi agunan-agunan atas kredit yang telah masuk kategori macet dan akan kami bahas pada RUPS untuk selanjutnya akan kami ajukan permohonan lelangnya ke KPKNL Kupang”, ungkap Eduardus.

Mengakhiri pertemuan yang berlangsung hangat ini, Kepala KPKNL Kupang mengucapkan terima kasih kepada PT. Bank NTT dan jajarannya yang telah meluangkan waktu dan menerima kunjungan ini. “Kami siap setiap saat untuk menerima permohonan dan melaksanakan lelang eksekusi Hak Tanggungan maupun lelang penghapusan barang inventaris/aset PT. Bank NTT”, pungkas Syamsudin. (Penulis/Fotografer : Heri Supriyadi, Editor : Suwadi)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini