Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Terkait Temuan BPK atas BWSS IV, KPKNL Kendari Komitmen IP Selesai Tepat Waktu
N/a
Selasa, 25 September 2012 pukul 13:48:13   |   695 kali

Kendari – Terkait temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas satuan kerja (satker) Balai Wilayah Sungai Sulawesi (BWSS) IV untuk wilayah kerja Kabupaten Konawe, pada tanggal 10 s.d. 15 September 2012, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kendari melaksanakan Inventarisasi dan Penilaian Barang Milik Negara (IP BMN). IP dilaksanakan oleh satu tim yang terdiri dari 5 orang yang diketuai oleh Kepala Seksi Pelayanan Penilaian Amir Alkaf dengan didampingi tim dari BWSS.

Kegiatan dimulai dengan mendatangi Bendungan Induk Wawotobi, Saluran Induk Ameroro dan menyusuri saluran-saluran irigasi pada wilayah Kabupaten Konawe. Kegiatan ini meliputi pengambilan gambar dan pengukuran objek. Adapun nama objek yang diukur dan diambil gambarnya antara lain saluran induk, saluran primer/sekunder/tersier, saluran pembuangan, saluran penampungan air hujan, rumah dinas, bangunan kantor, bangunan jaga, bagi sadap, box tersier, talang, terowongan, gorong-gorong, bangunan pengukur air, pintu air, saluran suplesi, dan bangunan mandi hewan.

Kegiatan tahap berikutnya direncanakan pada minggu ke-3 tanggal 17 September 2012 dengan wilayah kerja yang meliputi Kabupaten Muna, Kota Baubau, Kabupaten Kolaka dan Kabupaten Kolaka Utara.

Objek IP BWSS seluruhnya berjumlah 2.808 objek penilaian (OP) yang tersebar di beberapa kabupaten/kota, bahkan antar pulau kecil seperti yang ada di Kabupaten Muna dan Kota Baubau. Mengingat temuan BPK yang dimaksud merupakan perhatian Presiden, Menteri Keuangan, dan Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan, maka tim berkomitmen IP selesai tepat waktu. (Ilo - KPKNL Kendari)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini