Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Wujudkan Sinergi dengan Pemerintah Daerah
N/a
Jum'at, 29 November 2013 pukul 15:13:45   |   848 kali

MATARAM – Kamis (21/11), Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (Kanwil DJKN) Bali dan Nusa Tenggara  Etto Sunaryanto, mendatangi Kantor Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) guna melakukan penyerahan hasil penilaian aset Provinsi NTB yang telah dilaksanakan oleh Kanwil DJKN Bali Nusra, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara (KPKNL) Mataram, dan KPKNL Bima. Pihak Pemprov NTB yang diwakili oleh Kepala Biro Umum Provinsi NTB, Iswandi, menyambut hangat kedatangan Kakanwil beserta rombongannya.

Bertempat di Ruang Rapat Anggrek, Kantor Gubernur NTB, siang itu dilaksanakan acara serah terima hasil penilaian aset Provinsi NTB. Dalam sambutannya, Iswandi menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya atas kerja sama yang sangat baik antara Pemprov NTB dan DJKN. Kanwil DJKN beserta KPKNL telah melaksanakan penilaian aset milik Pemprov NTB. Di antaranya adalah aset Pemprov pada Bandar Udara Internasional Lombok yang dikerjasamakan pemanfaatannya dengan PT Angkasa Pura, aset berupa apron, taxiway, service road, hellypad tersebut telah dinilai oleh Tim Penilai dari Kanwil DJKN Bali dan Nusa Tenggara. Sedangkan aset berupa jalan provinsi, serta tanah dan bangunan lainnya telah dilakukan penilaiannya oleh Tim Penilai dari KPKNL Mataram dan KPKNL Bima guna menentukan nilai wajar untuk kepentingan penyusunan neraca Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD).

Etto Sunaryanto menyatakan pihaknya sangat senang dapat  melanjutkan kerja sama dengan Pemprov NTB yang telah berjalan baik dari tahun-tahun sebelumnya. Dengan mengusung semangat untuk Pengelolaan dan Penatausahaan Barang Milik Daerah (BMD) yang lebih baik dan tertib, Kakanwil DJKN ini meminta KPKNL untuk selalu siap sedia apabila sewaktu-waktu pihak Pemerintah Daerah (Pemda), baik dari Pemprov maupun Pemkab atau Pemkot membutuhkan kerja sama. Etto juga menjelaskan bahwa kerja sama yang dapat dilakukan antara Pemda dengan KPKNL tidak terbatas dalam rangka penilaian BMD saja, namun juga dalam pelayanan lelang dan pengurusan piutang daerah. Di akhir  sambutannya Etto mengharapkan sinergi yang telah terjalin antara DJKN dan Pemprov NTB dapat terus ditingkatkan.

Hasil penilaian yang secara simbolis diserahkan oleh Kakanwil DJKN kepada Pemprov NTB yang diwakili Kepala Biro Umum menandakan telah selesainya pelaksanaan penilaian aset daerah di tahun 2013 ini. Serah terima hasil penilaian tersebut disaksikan oleh beberapa undangan di antaranya para pejabat terkait dari Pemprov NTB serta dari PT Angkasa Pura. Pada acara yang berlangsung hangat tersebut juga tampak beberapa wartawan dari berbagai media massa baik cetak maupun elektonik yang tidak ingin ketinggalan momen penting bagi Provinsi NTB ini.

Ditemui seusai acara, Kepala Biro Umum, Iswandi, mengaku sangat puas atas pelayanan yang diberikan oleh DJKN. Saat ditanya mengenai kemungkinan bentuk kerja sama yang lain dengan DJKN, Iswandi mengaku pihaknya sedang mempelajari hal itu. “Apresiasi setinggi-tingginya saya berikan kepada Kanwil DJKN dan KPKNL yang telah bersedia meluangkan waktunya dan bekerja keras dalam membantu Pemprov NTB untuk pengelolaan aset daerah yang lebih baik. Untuk kemungkinan kerja sama pengurusan piutang daerah, saat ini pihak kami sedang concern membahas dan mempelajari hal itu. Yang penting terus tingkatkan sinergi untuk NTB dan Indonesia yang lebih baik,” ujarnya.

Penulis/Fotografer: Aditya Agni

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini