Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Berikan Pelayanan kepada Stakeholder dengan Sifat Tawadu
N/a
Selasa, 03 September 2013 pukul 17:54:19   |   832 kali

Purwokerto – Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Purwokerto Edy Suyanto menyatakan bahwa seorang muslim di manapun dan siapapun pada bulan Syawal tidak ada yang tidak mengakui kesalahannya. Oleh karea itu, dirinya secara pribadi dan kedinasan mengucapkan “Taqobballahu mina wa minkum, Minal Aidzin Wal Faizin Wa Makbulin, mohon maaf lahir dan batin”. Hal ini disampaikannya saat acara Halal bi Halal dan pelepasan salah satu pegawai Mustikan pada 20 Syawal 1434 atau 27 Agustus 2013 di KPKNL Purwokerto

Kepala KPKNL mengajak para pegawai KPKNL Purwokerto yang bertugas memberikan pelayanan kepada stakeholders untuk memiliki sifat tawadu/merendahkan diri. Sifat tawadu sebagai landasan mental pelayanan harus lebih diutamakan oleh pegawai KPKNL Purwokerto sebagai ujung tombak pelayanan DJKN.  “Sifat tawadu dekat dengan  kesabaran, Orang yang sabar akan disayang Allah dan  Insya Allah akan mengantarkan kita ke surge,” ujarnya. 

Ia juga menyampaikan bahwa bulan Syawal merupakan bulan peningkatan setelah selama bulan Ramadhan umat islam digembleng dengan amaliyah ruhiyah/badaniyah sehingga  diharapkan dapat diaplikasikan dengan meningkatkan disiplin, ouput kinerja meningkat, target tercapai, Nilai Kinerja Organisasi (NKO) tinggi.

Edy juga mensosialisasikan Budaya Kementerian Keuangan yang meliputi lima program budaya antara lain, satu informasi per hari/menggali satu informasi setiap hari, datang dua menit sebelum acara dimulai, tiga salam setiap hari, empat rencanakan kegiatan, dan  Rapi, Resik, Rawat dan Rajin. Budaya Kemenkeu tersebut diharapkan  segera dilaksanakan dan diaplikasikan oleh segenap pegawai di lingkungan KPKNL Purwokerto.

Terbitnya Surat Keputusan tanggal 14 Agustus 2013 hal Mutasi Pegawai merubah  posisi pegawai pada KPKNL Purwokerto. Satu orang pegawai Mustikhan dipindahtugaskan ke Kanwil Jateng dan DI Yogyakarta dan satu orang pegawai Khusaeri pegawai dari KPKNL Sidoarjo segera masuk ke dalam keluarga besar KPKNL Purwokerto.  Dengan momen tersebut para pegawai KPKNL Purwokerto memberikan satu kenangan melalui acara yang sederhana untuk melepas Mustikan yang akan bertugas ke Semarang. Acara ini ditutup dengan ramah tamah antara seluruh pegawai KPKNL Purwokerto.  (Agustina–Astika/edited/bas)

  

 

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini