Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Pelantikan Pejabat Lelang Kelas I dan Pengambilan Sumpah PNS di KPKNL Jember
N/a
Kamis, 25 Oktober 2012 pukul 11:39:04   |   559 kali

Jember - “Untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah disumpah di mana sudah mengetahui dinamika Kementerian Keuangan dan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) khususnya, harus diingat bahwa Kementerian Keuangan adalah pionir dalam Reformasi Birokrasi. Anda adalah bagian dari reformasi birokrasi dan bantu menjaganya terutama Integritas. Selamat datang di DJKN Kementerian Keuangan dan bantu kepala kantor sebaik mungkin dan dedikasikan semuanya untuk Indonesia. Selanjutnya untuk Pejabat Lelang yang baru disumpah. Perlu diketahui bahwa capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jember telah melampaui target yang telah ditetapkan yang berarti Pejabat Lelang disini telah bekerja dengan baik. Dengan bergabungnya Anda, diharapkan akan semakin  memperkuat dan meningkatkan kinerja lelang di KPKNL Jember.”  Demikian arahan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) X DJKN Surabaya Lalu Hendry Yujana di sela-sela acara pelantikan Pejabat Lelang Kelas I dan pengambilan sumpah PNS di aula KPKNL Jember.

Acara yang diselenggarakan pada Rabu 10 Oktober 2012 tersebut juga dihadiri oleh seluruh Kepala KPKNL/Pejabat yang mewakili  di lingkungan Kanwil X DJKN Surabaya di mana sehari sebelumnya telah mengikuti acara pembukaan penyusunan laporan keuangan di hotel Panorama Jember. Selain pelantikan dan pengangkatan sumpah tersebut, Kakanwil juga mengikuti rapat koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember, Pemkab Banyuwangi, dan Kodam V/Brawijaya.

“Saya ingin Anda semua melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Jika anda bisa laksanakan dengan hati yang ikhlas dan niat ibadah kepada Allah SWT, mudah-mudahan akan membawa pada keberhasilan dan keselamatan. Saya tidak ingin Anda gagal. Saya ingin Anda dan KPKNL Jember berhasil. Oleh karena itu Anda harus mendukung dan membantu Kepala KPKNL Jember sepenuhnya, agar KPKNL Jember menjadi yang terbaik,” tegas Kakanwil.

Dalam kesempatan tersebut, Pejabat Lelang pada KPKNL Jember yang dilantik adalah Dwinanto berdasarkan SK Menteri Keuangan Nomor 10/KM.6/UP.11/2012 tanggal 31 Agustus 2012, Sedangkan PNS yang diangkat sumpahnya adalah Nafisatul Muflihah yang telah diangkat sebagai PNS sesuai SK Menteri Keuangan Nomor KM-154/SJ.5/UP.2/2012  tanggal 1 Juni 2012.

Pelantikan Pejabat Lelang dan pengambilan sumpah PNS di KPKNL Jember tersebut berlangsung dengan khidmat. Sebelum Pejabat Lelang dilantik dan PNS diangkat sumpahnya, petugas yang ditunjuk terlebih dahulu membacakan Surat Keputusan Pengangkatan Pejabat Lelang dan PNS dimaksud.

Kakanwil menekankan agar Pejabat Lelang dapat mengantisipasi dan mengatasi segala permasalahan yang terjadi terkait dengan lelang dan secara berjenjang menyampaikannya ke atasan. Oleh karena itu Pejabat Lelang harus adil dan sumpah yang telah diucapkan agar dipegang dan dijalankan dengan sungguh-sungguh. Selain itu juga harus  mempunyai pengetahuan yang luas mengingat aspek dalam lelang juga begitu luas, bekerja dengan cermat dan teliti, agar dapat meminimalisasi risiko yang mungkin timbul, selalu melandaskan setiap pelaksanaan tugas pada aturan yang berlaku (rule keeping), dan menghindari penyimpangan (fraud) di bidang lelang.

  

Di penghujung acara semua peserta yang hadir memberikan ucapan selamat dengan menyalami Pejabat Lelang yang baru saja dilantik dan PNS yang baru saja diangkat sumpahnya. (Agung Widodo – Kanwil X DJKN Surabaya)

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini