Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Teladani Kartini, Kemenkeu Luncurkan "Woman Leadership Coaching Program"
Esti Retnowati
Rabu, 22 April 2020 pukul 16:32:27   |   499 kali

Jakarta - Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April, menjadi momen penting bagi kesetaraan gender di Indonesia. Memperingati hari tersebut, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengadakan talk show inspiratif yang bertajuk “Empower A Woman–Empower A Nation” pada Selasa (21/04). Acara yang dilaksanakan secara live streaming ini bertujuan untuk mengenang dan memaknai keteladanan dalam memperjuangkan hak-hak perempuan di Indonesia.

Talk show yang dimoderatori oleh Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Rahayu Puspasari, mengatakan bahwa tahun ini Kemenkeu memperingati hari Kartini dengan cara yang berbeda. “Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Kementerian Keuangan mencanangkan Woman Leadership Coaching Program. Program didisain dengan 3 aktivitas utama yaitu Talk show, Coaching Class, dan Sisterhood Group Coaching Session,” ujarnya. Program ini ditujukan kepada seluruh pegawai perempuan Kemenkeu.

Pada kesempatan yang sama, Inspektorat Jenderal Kemenkeu Sumiyati mengapresiasi peluncuran program itu. “Ini merupakan suatu peristiwa yang luar biasa karena baru pertama kali di Kemenkeu bahkan di Indonesia,” ujar Sumiyati.

Kegiatan empower a women ini, tambahnya, secara tidak langsung membangun empower masyarakat Indonesia untuk menjadi masyarakat yang hebat. “Jadi apabila perempuan, kita didik dengan baik, kita fasilitasi sesuai dengan kodratnya, kemudian kita terus berikan coaching, kita berikan juga mentoring, maka diharapkan perempuan benar-benar akan menjadi ibu yang hebat, bagi masyarakat kita, bagi putra putri kita semua dimasa yang akan datang,” tegasnya.

Menambahkan Sumiyati, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Chalimah Pujihastuti mengatakan bahwa perempuan sukses tidak hanya pintar dan berprestasi, tetapi harus mempunyai mental yang tangguh. “Karena perempuan ini dituntut untuk menjadi pegawai yang produktif, inovatif, dan kreatif. Mental tangguh sangat berguna dalam mengelola dua tanggung jawab yaitu isu domestik dan isu pekerjaan,” ungkap Chalimah.

Pada talk show ini juga diluncurkan program baru dari Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) yaitu Women Leadership Coaching. Terdapat 3 tema dalam Coaching Program ini yaitu: Family Financial Plan 101, Social Media Guidance for Life Hack, dan Stress & Anger Management.

Kepala Pusdiklat Keuangan Umum Heni Karikawati menjelaskan bahwa tujuan program ini yaitu untuk meningkatkan keterampilan khusus bagi perempuan agar dapat berkontribusi lebih di dalam keluarga, lingkungan, maupun pekerjaan. “Program ini dikhususkan untuk para pegawai dan pejabat Eselon IV wanita di lingkungan Kementerian Keuangan. Program ini ditujukan untuk perempuan dalam meningkatkan perannya sebagai ibu yang bekerja,” pungkasnya.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini