Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
MoU Sertipikasi BMN Antara Kemenkeu dengan BPN di Wilayah Kepulauan Riau
N/a
Jum'at, 28 Desember 2012 pukul 08:56:20   |   736 kali

Batam – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) di wilayah Kepulauan Riau telah menjalin kerja sama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kepulauan Riau. Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilaksanakan di Hotel Novotel Batam pada Kamis 20 Desember 2012 yang ditandatangani langsung Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal (Kakanwil DJKN) Riau, Sumatera Barat, dan Kepuluan Riau, Kakanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Tanjung Balai Karimun, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Riau Kepri, dan Kepala Kantor Pelayanan Utama Tipe B Bea dan Cukai  Batam dengan Kepala Kanwil BPN Kepulauan Riau serta disaksikan oleh para undangan yang hadir.

"Tujuan kerja sama ini adalah mempercepat pengurusan hak dan sertipikasi barang milik negara (BMN) yang berada pada satker  Kementerian Keuangan Kepulauan Riau, agar proses pengurusan sertipikasi BMN pada satker Kementerian Keuangan di wilayah Kepulauan Riau dapat lebih cepat. Namun yang lebih penting dari penandatanganan perjanjian ini adalah niat baik dari semua pihak untuk terwujudnya tata kelola BMN demi terciptanya tertib administrasi dan tertib hukum (good corporate governance). Saya yakin pengorbanan sedikit tenaga dan dana untuk terwujudnya BMN yang tertib administrasi dan tertib hukum manfaatnya jauh lebih besar bagi kita sendiri maupun masyarakat", ujar Kakanwil DJKN Riau, Sumatera Barat, dan Kepulauan Riau, Tri Intiaswati, dalam sambutannya pada pembukaan acara tersebut.

     

Kerja sama ini disambut baik oleh seluruh perwakilan Kementerian Keuangan di wilayah Kepulauan Riau. Kakanwil BPN Provinsi Kepulauan Riau Teddy Setiadi, dengan tegas menyatakan siap membantu meningkatkan percepatan pengurusan hak dan sertipikasi BMN tersebut sepanjang berkasnya telah lengkap. "Ini merupakan suatu tantangan yang cukup sulit. Namun kita harus optimis bisa. Kami juga membuka pintu seluas-luasnya bagi para satker Kementerian Keuangan di Provinsi Kepulauan Riau, serta ke dapannya untuk seluruh satker yang ada di Provinsi Kepulauan Riau, ini semua demi negara kita tercinta,” tutur Teddy.

Setelah penandatanganan MoU, acara dilanjutkan dengan acara tanya jawab dan diskusi terkait dengan BMN dan sertipikasi BMN dan akhirnya membuahkan hasil yang mengagumkan. Itulah gambaran karya pengelola kekayaan negara yang profesional. (Palomes Tampubolon – KPKNL Batam)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini