Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
DJKN Luncurkan Buku ‘Para Pejuang Revaluasi’
Melliana Andriani Susanto
Kamis, 25 Juli 2019 pukul 14:03:21   |   741 kali

Purwokerto – “Revaluasi Aset Negara merupakan titik awal DJKN untuk lebih besar memberikan kontribusi kepada negara,” ujar Direktur Hukum dan Hubungan Masyarakat Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Tri Wahyuningsih Retno Mulyani pada peluncuran Buku Para Pejuang Revaluasi, Kamis (25/7) di Purwokerto. Acara peluncuran dilakukan secara simbolik dengan penyerahan buku oleh Tri Wahyuningsih kepada Sekretaris DJKN Dedi Syarif Usman dan dilanjutkan dengan pembagian buku kepada seluruh peserta Rakernas DJKN 2019.

Peluncuran buku ini sekaligus menjawab arahan Menteri Keuangan untuk membukukan cerita-cerita di balik pelaksanaan revaluasi aset negara. “Pak Isa (Dirjen Kekayaan Negara-red) di dalam melakukan reval itu tolong dibukukan, cerita-ceritanya bagus, it can be a lesson learned,” ujar Menkeu pada Pembukaan Rakernas DJKN 2019.

Berisi 42 kisah perjuangan pegawai DJKN selama pelaksanaan revaluasi aset negara, buku ini diharapkan dapat menjadi kenangan bagi insan-insan DJKN, dan sekaligus memberikan inspirasi bagi pembacanya. (mel/son/anggit/faza/brilly-Humas DJKN)

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini