Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Keseimbangan Jasmani dan Rohani Meningkatkan Kinerja dan Produktifitas
N/a
Senin, 21 Januari 2013 pukul 10:12:38   |   1104 kali

Purwokerto - Dengan telah disahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2013, diharapkan anggaran dapat digunakan seefektif mungkin, tepat sasaran, dan akuntable. Untuk itu masing-masing seksi di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Purwokerto diharapkan menyampaikan forecasting agar dana yang ada dapat diserap secara terarah dan transparan untuk mendukung tugas dan fungsi satu tahun yang akan datang. Di samping itu, semua kepala seksi dan sub bagian diharapkan untuk mengembangkan kemampuan untuk meningkatkan kinerja, inovasi, kreatifitas, serta terus mengupayakan peningkatan potensi sumber daya manusia pada masing-masing seksinya. Harapan tersebut disampaikan Kepala KPKNL Purwokerto Edy Suyanto pada acara morning call pada hari Senin (14/01) yang diikuti kepala sub bagian dan para kepala seksi. Acara morning call perdana ini diawali dengan refleksi kinerja tahun 2012 dan penyampaian rencana kerja tahun 2013 oleh masing-masing kepala sub bagian dan kepala seksi, setelah pemaparan DIPA 2012 oleh Kepala Kantor. Realisasi penyerapan belanja non pegawai sampai dengan 31 Desember 2012 sebesar 81,36 %, belanja modal 99,53 %, dan belanja Barang 99,53 %. Kinerja Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara (PKN) salah satunya diukur dari realisasi utilisasi yang terdiri dari nilai sewa dan penetapan status pada akhir tahun mencapai 2.260% dari target sebesar Rp1 milyar. Pada Seksi Penilaian, sampai dengan akhir tahun telah dilaksanakan penilaian terhadap 303 obyek penilaian dengan nilai Rp843.929.752,00. Pada Seksi Pelayanan Lelang, dilaksanakan 981 lelang sampai dengan akhir tahun dengan pencapaian target lebih dari 100 % baik untuk frekuensi, pokok maupun bea lelang. Seksi Piutang Negara pada tahun ini mampu merealisasikan target Piutang Negara Dapat Diselesaikan (PNDS) sebesar 66,16 % dan Biaya Administrasi Pengurusan Piutang Negara sebesar 46,10%, untuk realisasi administrasi dapat mencapai target 161%. Kegiatan di seksi Hukum dan Informasi (HI) meliputi penanganan perkara yang telah diselesaikan pada tahun 2012 sebanyak delapan perkara sehingga outstanding perkara pada tahun ini tersisa 11 perkara aktif. Stock Opname Berkas Kasus Piutang Negara (BKPN) aktif yang rencananya akan dikembalikan kepada penyerah piutang sebanyak 1.654 BKPN dengan nilai Rp45.611.504.997,00 perbankan, dan 269 BKPN dengan nilai Rp 2.384.355.296,00, serta outstanding BKPN yang akan dilaksanakan pengurusan pada tahun 2013 sebanyak 740 BKPN dengan nilai Rp1.909.941.905,00 dari penyerah piutang Instansi Pemerintah, Lembaga Negara, dan Channeling. Untuk tahun 2013, dengan adanya penambahan satu seksi baru, maka lay out kantor pun akan ditata kembali dengan rencana penambahan gedung transit aula, bangunan genset, penambahan bangunan gudang, dan sarana ibadah untuk mendukung aktifitas kantor untuk mewujudkan Nilai-Nilai Kementerian Keuangan perlu adanya peningkatan kerohaniaan dan pengetahuan agama bagi semua civitas dengan tidak mengganggu jam kerja kantor. Selain itu, untuk kebugaran jasmani akan digiatkan kembali kegiatan olahraga, terutama senam setiap Jumat pagi. Diharapkan dengan tercapainya keseimbangan kesehatan jasmani dan rohani para pegawai, KPKNL Purwokerto dapat meningkatkan kinerja dan produktivitas ke depan, dan tetap berpegang dengan semangat 5S (Salam, Sapa, Senyum, Serius dan Sukses), serta siap menyongsong tahun 2013 dengan lebih baik. (Agustina – KPKNL Purwokerto)

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini