Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Kunjungan Kerja Bupati Mojokerto Di Kanwil X DJKN Surabaya
N/a
Selasa, 29 Januari 2013 pukul 08:18:33   |   857 kali

Surabaya - Bupati Mojokerto Mustofa Kemal Pasha Selasa (15/01/2013) melakukan kunjungan kerja ke Kantor Wilayah X Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (Kanwil X DJKN) Surabaya. Kedatangan Mustofa bersama beberapa pejabat utama Pemkab Mojokerto disambut langsung oleh Kakanwil X DJKN Surabaya Lalu Hendry Yujan di ruang kerjanya. Suasana akrab dan hangatpun mewarnai  pertemuan kedua pejabat.

Beberapa agenda yang diusung Bupati Mojokerto dalam kunjungan tersebut antara lain melakukan konsultasi terkait pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD) di Kabupaten Mojokerto dan menghadiri undangan serah terima Laporan Hasil Penilaian BMD Kabupaten Mojokerto tahap II 2012. “Kerja sama pengembangan Kabupaten Mojokerto melalui pengelolaan aset yang lebih baik dengan Kanwil DJKN Jawa Timur  diharapkan kedepannya dapat semakin lebih intensif dan dapat memberikan hasil yang nyata bagi kemajuan Kabupaten Mojokerto,” ujar Mustofa.

    

Penyerahan Laporan Hasil Penilaian secara seremonial dilaksanakan di ruang rapat lantai 8 Kanwil DJKN Jawa Timur dan diserahkan langsung oleh Kakanwil  DJKN Jawa Timur kepada Bupati Mojokerto dengan disaksikan beberapa staf dari kedua instansi. Jumlah laporan penilaian yang diserahkan dalam penyerahan tahap II tersebut sejumlah 56 laporan dengan nilai perolehan masing-masing aset di neraca yang semula satu rupiah dan diperoleh nilai wajar setelah penilaian Rp 126 milyar.  “Penilaian oleh DJKN membuat neraca keuangan Kabupaten Mojokerto semakin meningkat pesat nilainya, penyajian laporan keuangan lebih fair, wajar, dan akuntabel sehingga dapat meningkatkan kualitas laporan keuangan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kepercayaan publik,”  ujar Kakanwil.

Kakanwil menghimbau terhadap sisa objek penilaian yang belum terselesaikan agar segera dituntaskan di tahun 2013, selain itu Kakanwil meminta agar berbagai kendala yang menyebabkan tidak terselesaikannya kegiatan penilaian di tahun 2012 agar segera diatasi seperti penyediaan tenaga pendamping yang memadai dan kelengkapan data penilaian. Oleh karena itu Kakanwil berpesan kepada seluruh pegawai yang bertugas di Biidang Penilaian menyusun rencana yang matang atas kegiatan penilaian lanjutan tersebut.

Sementara dalam kesempatan yang sama, Mustofa menyampaikan bahwa kerja sama dengan DJKN telah menginspirasi dan memacu semangat Pemkab Mojokerto untuk dapat mengelola aset lebih baik untuk mewujudkan transparasi dan akuntabiltas publik yang semakin baik. Pelan tapi pasti, hal tersebut telah  membuahkan hasil yang manis bagi Pemkab Mojokerto, yakni telah menerima Investment Award dari Gurbernur Jawa Timur, Soekarwo  sebagai Juara I Kinerja Investasi Terbaik di Jawa Timur disusul Jombang dan Pasuruan. “Keberhasilan Kabupaten Mojokerto meskipun dengan wilayah dan jumlah penduduk yang relatif kecil, tetapi mampu dalam meningkatkan kinerja iklim investasi sehingga bisa menjadikan PAD meningkat dua kali lipat telah menginsipirasi Kabupaten lain untuk belajar dari Mojokerto,” tutur Mustofa. (Agung Widodo – Kanwil X DJKN Surabaya)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini