Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Penilai harus Unjuk Diri Layaknya Kopassus DJKN
Khoirul Umam
Kamis, 22 Juni 2017 pukul 15:20:23   |   942 kali

Semarang – Dalam rangka pengendalian kegiatan revaluasi BMN dengan target yang besar dan waktu yang singkat, Bidang Penilaian Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta melakukan kegiatan Pembinaan On the Spot Revaluasi BMN 2017-2018 di Kantor Operasional Lingkungan Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.

Kegiatan Pembinaan On the Spot Revaluasi BMN 2017-2018 meliputi 3 (tiga) kegiatan yaitu Pembinaan On The Spot Persiapan IP (Penyediaan Data Awal dan Sosialisasi Formulir Objek Penilaian & Dokumen lain yang diperlukan), Pemaparan Strategic Plan Review persiapan Revaluasi BMN oleh masing-masing KPKNL dengan menggunakan minimal 2 (dua) satker dalam kota sebagai objek revaluasi awal yang telah dipersiapkan sebagai uji penyediaan data awal, dan penyampaian Hasil Verifikasi Data Survei Tanah dan Hasil Uji Normalitas oleh Bidang Penilaian kepada masing-masing Seksi Penilaian KPKNL.

Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 7 s.d. 9 Juni 2017 di KPKNL Purwokerto dan tanggal 8 s.d. 9 Juni 2017 di KPKNL Tegal. Pada pekan berikutnya, kegiatan dilaksanakan pada tanggal 12 s.d. 13 Juni 2017 di KPKNL Pekalongan, tanggal 14 s.d. 15 Juni 2017 di KPKNL Yogyakarta, tanggal 19 s.d. 20 di KPKNL Surakarta, dan diakhiri pada pekan berikutnya lagi tanggal 19 s.d. 20 Juni 2017 di KPKNL Semarang.   Adapaun tim yang bertugas terdiri atas para Kepala Seksi dan Pelaksana di Bidang Penilaian dengan Kepala Bidang Penilaian sebagai Supervisor.

Kepala Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, Tavianto Noegroho yang juga hadir di KPKNL Purwokerto dalam rangkaian kegiatan Safari Ramadhan 1438 H dalam rangka pembinaan, memberikan dukungan penuh kepada seluruh tim Revaluasi BMN di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DI Yogyakarta agar dapat mencapai target yang telah ditetapkan.

Chrisnan Soegiherprajoko, Kepala Bidang Penilaian selaku Supervisor kegiatan memberikan arahan pada saat pembinaan di KPKNL Purwokerto. Chrisnan membakar semangat Tim Revaluasi KPKNL Purwokerto utamanya para Penilai yang mengemban tugas agar memanfaatkan momentum ini untuk unjuk diri sebagai garda depan institusi layaknya Kopassus yang menjadi andalan.

Selanjutnya dilakukan diskusi dan tanya jawab secara intensif antara Tim Revaluasi BMN KPKNL Purwokerto dengan Tim Pembinaan On the Spot Revaluasi BMN Kanwil. Diskusi dan tanya jawab serupa juga dilakukan di KPKNL lainnya sehingga diharapkan target revaluasi dapat tercapai tepat waktu..

 (Penulis/Fotografer : Bidang KIHI Kanwil DJKN Jateng dan DI Yogyakarta)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini