Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Keluarga Besar DJKN Mengadakan Halal Bi Halal Idul Fitri 1432 H
N/a
Selasa, 06 September 2011 pukul 18:27:52   |   545 kali

       Jakarta – Keluarga besar DJKN mengadakan Halal Bi Halal 1 Syawal 1432 H dengan tema momentum Idul Fitri 1432 H dan Implementasi Nilai-nilai Kementerian Keuangan RI. Acara diselenggarakan pada hari Selasa (6/9) di Aula DJKN Gedung Syafrudin Prawiranegara lantai 5. Acara ini dihadiri oleh Dirjen Kekayaan Negara, Sekretaris DJKN, para Direktur di lingkungan DJKN, para Tenaga Pengkaji, para pejabat yang sudah purna bakti antara lain Karsono Suryowibowo, Indra J Rivai, Chotman G Kartakusumah, para pejabat dari Kanwil VI, Kanwil VII, Kanwil VIII DJKN dan para pelaksana di lingkungan kantor pusat DJKN serta tamu undangan.

       Acara dimulai pukul 10.30 dan dibuka oleh Dirjen Kekayaan Negara Hadiyanto. Dalam sambutannya Dirjen mengingatkan pada hadirin atas firman Allah dalam surat Al Baqoroh ayat 183, yang artinya: “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa”. Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat sehingga bisa membentuk kepribadian ke arah yang lebih baik, tambah Dirjen KN.

      

       Dirjen juga mengingatkan agar value bulan Ramadhan yang baru saja berakhir bisa di-carryover ke nilai-nilai Kementerian Keuangan yang meliputi: integritas, profesionalisme, sinergi, pelayanan, dan kesempurnaan. Integritas tercermin dari kejujuran kita dalam menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan dimana hanya kita dan Tuhan saja yang tahu apakah kita menjalankan ibadah puasa atau tidak?

       Setelah sambutan dari Dirjen Kekayaan Negara acara dilanjutkan dengan tausiah Halal Bi Halal 1 Syawal 1432 H oleh ustad Dr. Ahzami Sami’un Jazuli, MA. Ustad mengingatkan kepada hadirin untuk selalu mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah SWT sebagimana ayat suci Al Quran, yaitu QS Ibrahim (14:7), yang berbunyi :

yang mengandung makna, "Jika kita bersyukur, Allah pasti akan menambah nikmat yang telah diberikan-Nya kepada kita. Sebaliknya, jika kita kufur atau mengingkari nikmat tersebut, maka Allah tentu akan murka.".

       Pimpinan Pondok Pesantren Darul Hikmah ini juga mengingatkan kepada hadirin untuk selalu mensyukuri aset-aset yang diberikan Allah kepada kita yang meliputi: aset iman, aset keluarga, dan aset pekerjaan. “Iman” wajib kita syukuri, karena iman merupakan energi yang luar biasa bagi setiap manusia untuk melakukan kebaikan. Oleh karena itu, setelah Ramadhan iman harus dinamis dan selalu diperbaharui. Aset “keluarga” juga harus disyukuri, karena dengan keluarga kita bisa menjaga diri sehingga terhindar dari perbuatan tercela. Nikmat yang ketiga yang harus disyukuri adalah aset “pekerjaan”. Pekerjaan itu bernilai ibadah, kita harus yakin bahwa pekerjaan datang dari Allah, bukan karena pendidikan kita maupun gelar yang kita sandang. Selesai tauziah Halal Bi Halal 1 Syawal 1432 H, acara kemudian ditutup dan dilanjutkan dengan bersalam-salaman antar pimpinan, pelaksana, dan tamu undangan yang hadir, kemudian diteruskan dengan makan siang bersama. (nurbi-humas)


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini