Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita Media DJKN
Target Laba Bersih BUMN 2012 Senilai Rp 145 Triliun

 Senin, 23 April 2012 pukul 09:07:35   |   342 kali

Pada 2012, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mematok perolehan laba bersih sebesar Rp 145,56 triliun atau naik 17,45% dari tahun sebelumnya yang senilai Rp 123,93 triliun.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Menteri BUMN Wahyu Hidayat pada pemaparan kinerja Kementerian BUMN untuk kuartal I di Jakarta hari ini.

Target tersebut akan didorong dengan peningkatan jumlah pendapatan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan ( RKAP) dari sebesar Rp 1.387 triliun di tahun lalu menjadi Rp 1.495 triliun di tahun ini.

Maka untuk mencapai target tersebut, Kementerian BUMN akan melakukan beberapa langkah; antara lainĀ  melakukan efisiensi di segala bidang. Langkah ini untuk menyelaraskan dengan kemampuan setiap perusahaan, seperti dari belanja modal.

Adapun kontribusi laba bersih tersebut, akan dipatok dari target rencana kerja anggaran perseroan (RKAP) PT Pertamina dan PLN yang mencapai Rp 36 triliun; BUMN go public perbankan sebesar Rp 39,91 triliun; BUMN go public ataupun tidak sebesar Rp 40,97 triliun; dan BUMN lainnya senilai Rp 28,67 triliun.

sumber: http://jaringnews.com/ekonomi/umum/13841/target-laba-bersih-bumn-senilai-rp-triliun

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini