Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita Media DJKN
LMAN Kelola Aset Rp 14,36 T, dari Kilang Sampai Lapangan Golf
https://finance.detik.com/properti/d-5094558/lman-kelola-aset-rp-1436-t-dari-kilang-sampai-lapangan-golf
 Jum'at, 17 Juli 2020 pukul 14:08:22   |   330 kali

Jakarta - Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) per tahun 2020 mengelola aset negara sebesar Rp 14,36 triliun. Aset yang dikelola mulai dari kilang LNG hingga lapangan golf yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dirut LMAN Basuki Purwadi menyatakan saat ini aset terbesar LMAN adalah kilang LNG di Arun, Aceh dan kilang Bontang, Kalimantan Timur.

Kemudian LMAN juga mengelola aset berupa satu lapangan golf di Ciperna Jawa Barat. Sisanya, LMAN mengelola beberapa gedung dan ratusan apartemen.


"Dari Rp 14,36 triliun, aset terbesar kita adalah kilang LNG Arun dan Bontang. Kemudian gedung ada 8 asetnya, 157 apartemen dan kondominium," kata Basuki saat rapat kerja dengan Komisi XI DPR, Jakarta, Rabu (15/7/2020).


Basuki melanjutkan, dari 234 aset non kilang yang dikelola pihaknya, 175 di antaranya sudah dikuasai secara penuh. Sisanya masih ada yang dipegang pihak ke tiga dan diurus alih kelolanya."Ada juga 69 ruko, rumah, dan tanah. Satu lagi ada lapangan golf di Ciperna," lanjutnya.

"Dari 234 aset sudah 175 aset yang dikuasai fisik dan clean. Karena saat diserahterimakan masih ada aset yang dikuasi pihak ke tiga dan kami urus alih kelolanya," jelas Basuki.

Kemudian LMAN sudah melakukan pengembangan pada sebagian aset, salah satunya dengan merenovasi aset tersebut. Misalnya, beberapa aset plaza dan apartemen di Pondok Indah, Jakarta Selatan dilakukan renovasi ulang.


"Per 10 Juli sudah ada 60 aset yang direnovasi, dan renovasi 10 aset lagi sedang tahap konstruksi," ujar Basuki.Totalnya, per 10 Juli sudah ada 60 aset yang selesai direnovasi. Kemudian, 10 aset lainnya masih tahap konstruksi renovasinya.

Selanjutnya, sudah ada aset yang dioptimalisasi oleh LMAN. Totalnya ada 36 aset. 24 aset lainnya sedang ditawarkan. Optimalisasinya sendiri dilakukan dengan cara menawarkan penggunaan aset kepada mitra yang berminat menggunakannya.

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini