Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Lelang Sukarela Produk UMKM menyambut HORI ke-75 dan HUT DJKN ke-15
Hadiwijaya
Jum'at, 29 Oktober 2021   |   93 kali

Tasikmalaya - Dalam rangka menyambut Hari Oeang Republik Indonesia (HORI) ke-75 dan HUT DJKN ke-15, pada hari Jum'at (29/10/2021) KPKNL Tasikmalaya kembali menyelenggarakan lelang produk UMKM secara online melalui platform www.lelang.go.id.

Lelang dipimpin oleh Ken Whuruningsih, Pejabat Fungsional Pelelang Ahli Muda pada KPKNL Tasikmalaya ini menawarkan berbagai Produk UMKM berupa Kuliner seperti Beras dan Cemilan Khas Priangan Timur serta berbagai Kerajinan Bordir  seperti Kebaya, masker, dan taplak meja yang juga Khas Priangan Timur. Dari jumlah  total 19 lot barang yang ditawarkan, laku terjual 11 lot, dengan total pokok lelang sebesar Rp3.695.000.

KPKNL Tasikmalaya berkomitmen untuk melaksanakan lelang UMKM yang diadakan dua kali dalam sebulan, yaitu pada pekan ke-1 dan ke-3 setiap bulannya. Para pemilik UMKM  dapat memasarkan produk-produknya melalui KPKNL Tasikmalaya. Karena terbukti melalui mekanisme lelang yang telah dilaksanakan oleh KPKNL Tasikmalaya, lebih dari 50% produk UMKM laku terjual. Dari sisi konsumen calon pembeli lelang, melalui mekanisme ini akan dapat diperoleh produk UMKM dengan harga terjangkau, transaksi aman, dan kualitas yang bersaing. (Tim Humas KPKNL Tasikmalaya)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini