Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kemenkeu Babel jalin Kerjasama dengan UBB Tingkatkan Literasi Keuangan Negara
Wahyu Dwi Prasetya
Selasa, 30 Januari 2024   |   26 kali

Pangkalpinang – Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Bangka Belitung (Babel) beserta Unit Eselon I Kementerian Keuangan lainnya termasuk KPKNL Pangkalpinang melakukan kunjungan kerja ke Universitas Bangka Belitung (UBB) pada Selasa (30/01/2024).

Kepala Perwakilan Kementerian Keuangan Prov. Babel Edih Mulyadi didampingi para pejabat eselon III Kantor Vertikal Kementerian Keuangan di Bangka. Rahmat Effendi Kepala KPKNL Pangkalpinang tak terkecuali turut serta dalam acara ini.

“Kegiatan hari ini adalah penandatanganan kerjasama program Kemenkeu Corpu Goes to Campus antara Perwakilan Kementerian Keuangan Babel dengan UBB,” kata Kepala KPKNL Pangkalpinang Rahmat Effendi.

Kedatangan tim Kemenkeu Babel disambut oleh Rektor UBB Ibrahim dan jajaran di ruang rektorat kampus UBB.

“UBB menyambut baik program Kemenkeu Corpu Goes to Campus, Kemenkeu dapat menyampaikan pemahaman secara langsung kepada kalangan milenial atau mahasiswa terkait pengelolaan keuangan negara dari para praktisi di Kemenkeu,’’ ujar Ibrahim.

Program Kemenkeu Corpu Goes to Campus akan disampaikan kepada mahasiswa bisa dalam bentuk pengintegrasian materi bidang keuangan negara dalam mata kuliah eksisting yang dituangkan dalam Rencana Pembelajaran Semesteran (RPS) maupun dalam bentuk mata kuliah yang terpisah.

Kementerian Keuangan melalui Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) membuat sebuah program Kemenkeu Corpu Goes to Campus sebagai salah satu bentuk perluasan edukasi bidang keuangan negara bagi para mahasiswa di perguruan tinggi,” kata Edih.

Dengan pemberian literasi keuangan negara di kalangan mahasiswa ini diharapkan, setiap warga negara termasuk para mahasiswa dapat berperan aktif dalam melakukan pengawasan dan memberikan masukan terhadap implementasi kebijakan pengelolaan keuangan negara serta menghindari adanya misinformasi terkait pengelolaan keuangan negara,” tambahnya.

Acara dilanjutkan dengan penandatanganan kerjasama Kemenkeu Babel dan UBB oleh Kepala Perwakilan Kemenkeu Babel Edih Mulyadi dan Rektor UBB Ibrahim. Selanjutnya ditutup dengan sesi foto bersama. (wdp)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini