Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Dialog Kinerja Organisasi Sebagai Langkah Guna Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Kinerja
Intan Fitri Ardinasari
Selasa, 13 April 2021   |   121 kali

Kamis, 8 April 2021, KPKNL Pangkalpinang kembali melaksanakan kegiatan rutin triwulanan, yaitu Dialog Kinerja Organisasi (DKO) dan Rapat Pemantauan Risiko Periode Triwulan I Tahun 2021 untuk meningkatkan kualitas Pengelolaan Kinerja di lingkup KPKNL Pangkalpinang. Kegiatan dilaksanakan secara virtual yang dipimpin oleh Kepala KPKNL Pangkalpinang, Sugeng Aprito Lestariadi dan diikuti oleh seluruh Pejabat Pengawas di lingkungan KPKNL Pangkalpinang.

Pelaksanaan DKO membahas capaian kinerja dan melakukan evaluasi atas capaian kinerja Triwulan I Tahun 2021, terutama terhadap capaian kinerja yang belum memenuhi target dengan mencari solusi atas kendala yang ada dalam pencapaian target. Meskipun capaian Nilai Kinerja Organisasi (NKO) KPKNL Pangkalpinang pada Triwulan I telah memenuhi ekspektasi, yaitu berwarna hijau, namun diperlukan langkah-langkah strategis dalam bentuk rencana aksi yang akan dilakukan pada triwulan selanjutnya agar target yang telah ditetapkan dapat terpenuhi.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan highlight terhadap beberapa Indikator Kinerja Utama (IKU) yang masih berstatus kuning maupun merah. Menurut Sugeng, pegawai KPKNL Pangkalpinang perlu lebih memperhatikan IKU-IKU tersebut dan menyusun rencana aksi agar IKU yang berstatus kuning maupun merah akan segera berubah status menjadi hijau.

Sugeng juga mengucapkan terima kasih atas capaian kinerja pada Triwulan I Tahun 2021 ini, serta menyampaikan harapan agar pegawai KPKNL Pangkalpinang tetap semangat dan menjaga kesehatan. (Seksi Hukum dan Informasi)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini