Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
IHT KPKNL Pangkalan Bun: Tingkatkan Peran Pegawai untuk Organisasi
Justinus Benni Indrianto
Senin, 23 Agustus 2021   |   154 kali

Pangkalan Bun—Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pangkalan Bun mendapatkan kesempatan mengikuti kegiatan pelatihan guna mengembangkan kompetensi SDM yang optimal, baik pada aspek hard competency maupun aspek soft competency melalui pelaksanaan In House Training (IHT). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Sekretariat Direktorat Jenderal berkolaborasi dengan Pusdiklat Pengembangan SDM BPPK secara daring pada Senin (23/08) dan diikuti oleh seluruh pegawai KPKNL Pangkalan Bun.

Kegiatan In House Training kompetensi manajerial yang dilaksanakan secara daring ini diberi nama Pelatihan Jarak Jauh Peningkatan Kompetensi Manajerial Pegawai DJKN. Tujuannya yaitu mengembangkan sof competency yang dimiliki setiap pegawai DJKN dalam rangka mendukung pencapaian visi dan misi melalui peningkatan keterampilan dan pengembangan sikap atau perilaku pegawai dalam memimpin atau mengelola unit organisasi. Selain itu, target pesertanya pun adalah unit-unit di lingkungan DJKN yang memiliki potensi penguatan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Biroraksi Bersih dan Melayani.

Sejalan dengan tujuan diadakannya IHT, KPKNL Pangkalan Bun yang rencananya akan mengikuti penilaian kantor berpredikat WBBM tahun 2022 tentu saja sangat antusias mengikuti IHT kali ini.

Kegiatan IHT KPKNL Pangkalan Bun dipandu oleh DR. Annies Said Basalamah, widyaiswara PPSDM. Annies membuka sesi penyampaian materi dengan meminta para pegawai untuk mengenalkan diri mereka beserta tugas yang dijalankan. Para pegawai satu per satu menceritakan diri mereka sendiri. Nilai yang dapat dipetik, yaitu pegawai dapat mengetahui peran masing-masing dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sekecil apapun peranan itu, dapat diperbesar meskipun di luar tusi yang dibebankan.

Agenda yang dipaparkan oleh Annies, yaitu terkait Integritas dan Pelayanan, Mengelola Perubahan, Membangun Lingkungan WBK dan WBBM, dan menyusun Action Plan.

Pada materi pertama, Tri Atmojo—Penilai Pemerintah Ahli Pertama mengemukakan bahwa kebanyakan satker masih menjunjung budaya gratifikasi. Keharusan membawa atau memberikan bingkisan menjadi hambatan bagi pegawai saat melaksanakan tugas. Peran pegawai dengan dukungan kepala kantor sebagai penanggung jawab menjadi sangat penting dalam mengedukasi satker tersebut demi menjunjung nilai integritas di Kementerian Keuangan.

Kepala Kantor Navis Zikra berpendapat bahwa kinerja para pegawai di bawahnya sudah sangat baik. Bahkan berhasil mencapai predikat WBK dan juara 2 KPT tingkat Kementerian Keuangan. Namun, terdapat satu kendala, yaitu mayoritas pegawai masih merasa “malu” untuk memberikan pendapatnya dalam suatu forum. Navis mengharapkan setelah mengikuti kegiatan IHT ini, para pegawai lebih terpacu untuk memberikan pendapat atau hanya sekedar saran demi kebaikan organisasi.

Annies juga menambahkan bahwa manusia memiliki dua karakter umum, yaitu being used dan being utilized. Dalam bekerja memberikan pelayanan kepada masyarakat, pegawai dicondongkan untuk memiliki karakter being utilized. Pegawai diharapkan sadar akan kemampuan (capability) mereka dalam bekerja. Jika mampu memberikan 10, berikan 10. Cukup berbeda dengan being used yang sering diartikan hanya “dimanfaatkan” untuk kepentingan pribadi saja.

Kesimpulan kegiatan IHT yang dirangkum oleh DR. Annies Said Basalamah, yaitu utamakan kolaborasi dalam bekerja dan sadar akan peranan kita masing-masing. Kolaborasi dalam bekerja artinya sukses dalam bekerja bukan dengan saling mengalahkan. Masing-masing pegawai mungkin punya tujuan sendiri dalam bekerja, namun jika sudah membawa nama organisasi, satukan tujuan dan mencapainya bersama-sama.

Kegiatan IHT ini diharapkan dapat menjadi batu loncatan KPKNL Pangkalan Bun dalam merencanakan program-program yang akan diusung pada WBBM tahun 2022. Dengan adanya action plan yang disusun oleh para pegawai dapat menjadi pertimbangan dan masukan untuk WBMM tahun 2022.

 

KPKNL Pangkalan Bun…Ayo Bagawi

(Tim Humas Seksi HI KPKNL Pangkalan Bun)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini