Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Palangkaraya > Kilas Peristiwa
Pemusnahan Security Paper dalam Rangka Pertanggungjawaban Legalitasnya
Nurrochman Sabdotomo
Senin, 12 November 2018   |   123 kali

Palangka Raya – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palangka Raya melaksanakan pemusnahan kertas sekuriti pada hari Kamis, 08 November 2018. Pemusnahan ini dilaksanakan di Aula Lantai I KPKNL Palangka Raya pada jam 15.00 WIB. Pemusnahan dilaksanakan karena adanya kerusakan baik itu kesalahan pengetikan maupun pencetakan pada kertas sekuriti tersebut. Kegiatan ini disaksikan langsung oleh Kepala KPKNL Palangka Raya Agus Sugiarto, Kepala Bidang Lelang Kanwil DJKN Kalimantan Selatan dan Tengah Satriotomo, Plh. Kepala Subbagian Tata Usaha Andjoenie, Kepala Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Palangka Raya Hadi Priyanto, Pelaksana Bidang Lelang Kanwil DJKN Kalimantan Selatan dan Tengah Widya Sunarka, dan Pelaksana Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Palangka Raya Sukaesih.

Pemusnahan dilakukan untuk memenuhi ketentuan Pasal 16 ayat (3) dan (4) Peraturan Direktur Jenderal Kekayaan Negara Nomor PER-2/KN/2012 yang menyebutkan bahwa apabila terdapat kesalahan dalam pengetikan dan/atau pencetakan kutipan risalah lelang pada kertas sekuriti yang menyebabkan kertas sekuriti tidak jadi digunakan untuk kutipan risalah lelang, maka kertas tersebut disimpan di KPKNL untuk kemudian dimusnahkan/dihancurkan pada masing-masing KPKNL yang disaksikan oleh perwakilan Kanwil dan dibuatkan Berita Acara Pemusnahan/Penghancuran Kertas Sekuriti sekaligus sebagai antisipasi penyalahgunaan kertas sekuriti tersebut.

Hadi Priyanto, Kepala Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Palangka Raya menjelaskan bahwa pemusnahan ini terjadi karena kesalahan pengetikan yang dilakukan oleh Pejabat Lelang yang ada di KPKNL Palangka Raya. Beliau menyebutkan bahwa kesalahan seperti ini merupakan hal yang wajar dilakukan oleh semua manusia, karena tak ada manusia yang sepenuhnya sempurna. Beliau menjelaskan juga bahwa hal ini dilakukan oleh KPKNL Palangka Raya dalam rangka tertib administrasi terkait penggunaan dan pertanggungjawaban kertas sekuriti tersebut. Jika hal ini tidak dilaksanakan, ditakutkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti penggunaan yang tidak semestinya oleh oknum tertentu.

Pelaksanan pemusnahan sekuriti paper ini dilakukan dengan menggunakan mesin penghancur kertas. Sebelum dimusnahkan/dihancurkan, kertas sekuriti paper tersebut dilakukan stock opname pemeriksaan fisik atas kertas sekuriti lama yang dinyatakan rusak dikarenakan kesalahan pengetikan maupun pencetakan. Selain itu sebagai bentuk ketertiban terhadap ketentuan, setelah selesai pemusnahan kertas sekuriti tersebut kemudian dibuatlah Berita Acara Pemusnahan Kertas Sekuriti yang ditandatangani oleh perwakilan dari Kanwil DJKN Kalimantan Selatan dan Tengah dan perwakilan dari KPKNL Palangka Raya.

Pemusnahan ini diharapkan menjadi langkah yang baik untuk melindungi masyarakat dalam hal ini pembeli lelang dengan memastikan bahwa pengelolaan kertas sekuriti ini telah sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku. Pelaksanaan pemusnahan ini merupakan salah satu wujud nyata sinergi dari Kanwil DJKN Kalimantan Selatan dan Tengah dan KPKNL Palangka Raya untuk mencegah penyalahgunaan kertas sekuriti. (Teks/Foto HI Pky)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini