Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Huma Betang
Nenny Susanty
Kamis, 27 Juli 2023   |   1913 kali

Indonesia sebagai negara kepulauan memiliki beragam budaya, ras, suku bangsa, agama dan bahasa, masing masing memiliki keistimewaan dan keunikan tersendiri yang tidak didapatkan di tempat lain. Salah satu yang istimewa dari budaya di indonesia ada Provinsi Kalimantan Tengah, sebagai Provinsi terluas kedua di Indonesia setelah Papua,dengan luas wilayah seluas 153.444 m 2 Provinsi  Kalimantan Tengah kaya dengan Sumber Daya Alam dan Budaya maupun tempat wisata.  Salah satu yang menarik dari budaya di Kalimantan Tengah adalah rumah adat Dayak atau Rumah Betang yang dalam bahasa asli Kalimantan biasa disebut HUMA BETANG. 

Huma Betang ini merupakan tempat tinggal asli suku dayak yang biasa ditemui di pedalaman dekat dengan hulu sungai. Konsep daripada rumah ini adalah hidup bersama secara berkelompok dan memiliki ukuran cukup panjang lebih dari 100 m dan banyak memiliki pintu sebagai tanda masing masing kepala keluarga tinggal di dalamnya.

Huma ( yang artinya rumah dalam bahasa dayak Nganju ) Betang  memiliki arti mengedepankan musyawarah dan mufakat kesetaraan sesama manusia, kebersamaan, kekeluargaan/ persaudaraan, persatuan dan taat pada hukum, sehingga tidak salah jika Huma Betang ini sebagai simbol kerukunan warga Kalimantan Tengah.

Huma Betang ini umumnya berbentuk panggung yang dibangun dengan ketinggian tiga  sampai lima meter dari permukaan tanah, adapun bahan yang dipakai untuk membuat rumah betang adalah dari kayu ulin   (eusideroxylon zwageri), kayu  ini memilki karakteristik yang kuat berwarna gelap  tidak mudah lapuk, dan tahan terhadap air laut . Kayu Ulin ini banyak dipakai sebagai bahan bangunan khususnya untuk rumah yang dibangun di atas tanah berawa seperti di Kalimantan Tengah.

Fakta unik yang dapat kita temui dari Huma Betang ini adalah memilki anak tangga yang berjumlah ganjil, hal ini merupakan kepercayaan yang tidak bisa ditawar lagi dan memiliki makna agar penghuni rumah betang mudah mendapatkan rezeki dan dijauhkan dari bahaya. Jika diperhatikan di depan rumah betang terdapat beberapa patung berbentuk manusia ( Sapundu ) yang diukir dengan ukiran khas Suku Dayak Ngaju Kalimantan tengah yang memilki fungsi untuk mengikat hewan ternak yang akan dikurbankan saat ada upacara adat yang dikenal dengan sebutan Upacara Tiwah.

Bagi yang ingin melihat langsung dari dekat bagaimana kemegahan  rumah betang silahkan mengunjungi Kota Palangkaraya yang memilki sebutan Kota Cantik, lokasinya berada di pusat kota dan tidak sulit djiangkau oleh wisatawan.

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Foto Terkait Artikel
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini