Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Medan > Berita
Lelang UMKM Makin Menggeliat, Turut Menopang Perekonomian Masyarakat
Agung Prasetya
Kamis, 18 Agustus 2022   |   146 kali

Medan – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Medan laksanakan lelang non eksekusi sukarela dalam program Kedai Lelang UMKM di Ruang e-auction Corner KPKNL Medan pada Kamis (18/08). Lelang yang dilangsungkan secara daring itu, menawarkankan produk-produk lokal berkualitas. KPKNL Medan menugaskan tiga orang Pejabat Lelang Kelas I yaitu Syahrul Sihombing, Ade Liniarty Daulay, dan Imji Tamba. Turut hadir pula Intan Damanik, owner dari brand Andaliman Artisan Tea, kemudian Chairul Amri Nasution owner dari brand Madu Ku Madu Hutan, dan Agung Akbar, bagian marketing dari brand Ratu Kasturi.

Kegiatan tersebut menghasilkan sebanyak 15 lot yang laku terjual dari tiga brand yang berbeda bernuansa herbal, alami, dan baik untuk kebugaran tubuh. “Lelang produk-produk UMKM ini dilakukan melalui internet atau e-auction pada portal resmi DJKN Kemenkeu yaitu lelang.go.id”, ungkap Ade. “Selain itu, jenis penawaran yang ditetapkan ialah dengan cara close bidding, yang diharapkan dapat mengoptimalisasi persaingan bidding (red-penawaran) sehingga dapat menstimulasi penawaran yang semakin tinggi”, tandas Imji.

Pada masa mendatang, lelang UMKM yang digaungkan oleh DJKN Kemenkeu itu diharapkan terus menjadi pilihan pemasaran bagi para pelaku UMKM, terlebih ada banyak potensi produk lokal yang pasti akan sangat menarik untuk dipasarkan melalui lelang.go.id sehingga dapat menopang perekonomian masyarakat. Tak hanya melalui lelang.go.id yang berbasis portal website, masyarakat juga dapat mengaksesnya melalui aplikasi Lelang Indonesia yang dapat diunduh dari playstore pada ponsel pintar berbasis android.

(narasi-foto: hi-kedan)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini