Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Madiun > Berita
Morning Call Awal 2024 KPKNL Madiun: Tahun Baru Tantangan Baru
Arlianti Vita
Jum'at, 05 Januari 2024   |   44 kali

Kamis, 4 Januari 2024. KPKNL Madiun menyelenggarakan Morning Call pertama di awal Tahun 2024 bertempat di Ruang Aula KPKNL Madiun pada Pukul 08.30. Kegiatan tersebut dilaksanakan sehubungan dengan implementasi Nilai-Nilai Kementerian Keuangan pada pegawai KPKNL Madiun, yang dihadiri oleh seluruh pegawai, dengan tema Tahun Baru Tantangan Baru.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala KPKNL Madiun, Fendy Purwanto, menyampaikan terkait disiplin pegawai, yang antara lain meliputi: Disiplin waktu/jam kerja dimana pegawai harus mematuhi jam kerja, sesuai ketentuan.  Disiplin pekerjaan (menunjukkan Profesionalisme), semua pegawai harus teliti dan cermat terhadap pekerjaannya, sehingga terhindar dari kesalahan, dan Disiplin Pakaian Dinas, untuk Pakaian Dinas sudah ditentukan aturannya, sehingga tidak diboleh menggunakan kaos/tidak berseragam saat di bekerja di kantor dan wajib menggunakan sepatu, jangan menggunakan sandal.


Untuk para pegawai yang mendapatkan SK Mutasi, “Pergunakan mutasi ini untuk meningkatkan kemampuan kalian di tempat baru dan untuk menjalin hubungan lebih baik dengan stakeholders, karena potensi kenaikan target kinerja pada masing-masing seksi juga ada,”jelas Fendy.  Di penghujung acara Fendy Purwanto menyampaikan, Selamat Tahun Baru dan tetap semangat untuk semua.

 


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini