Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kepala KPKNL Bandar Lampung: WBK Bukan Sekedar Perlombaan
Hakim Setyo Budi Mulyono
Rabu, 13 Januari 2021   |   178 kali

Bandar Lampung - Rabu pagi (13/01/2020), Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bandar Lampung mengajak jajaran pegawainya untuk mendukung penuh pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2021. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula lantai 2 KPKNL Bandar Lampung. Sementara pegawai lain yang sedang melaksanakan penugasan Work From Home mengikutinya via daring dengan aplikasi Zoom meeting.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala KPKNL Bandar Lampung mengingatkan bahwa perubahan tak harus berupa aplikasi melainkan dapat berupa peningkatan pelayanan kepada pengguna jasa. Kepala Kantor juga mengingatkan bahwa kegiatan pembangunan ZI dan WBK bukan sekedar karena ikut lomba. "WBK bukan sekedar perlombaan atau sekedar mendapatkan predikat WBK," pesannya, "melainkan agar menjadi kebiasaan sehari-hari."

Kepala KPKNL Bandar Lampung juga menegaskan bahwa kebiasaan-kebiasaan baik dan terukur yang menjadi parameter WBK tetap harus dilaksanakan baik sebelum, sesudah, atau pada saat penilaian WBK. Parameter WBK dipenuhi bukan hanya karena ada penilaian.

Kegiatan pencanangan pembangunan ZI tersebut diakhiri dengan dengan penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Pembangunan ZI WBK Tahun 2021 oleh seluruh pegawai KPKNL Bandar Lampung. 

(Teks: HSBM, Foto: Diana, Royyani)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini