Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bandar Lampung Sumbang Korban Gempa Palu-Donggala Dari Hasil Lelang Sukarela
Hakim Setyo Budi Mulyono
Kamis, 15 November 2018   |   182 kali

Bandar Lampung — Kamis (15/11), bertempat di Ruang Auction Lounge, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bandar Lampung sukses adakan lelang sukarela yang seluruh hasilnya akan disumbangkan untuk korban gempa Palu-Donggala. 

Lelang sukarela yang dilaksanakan pada pukul 13.00 sampai dengan 15.00 WIB ini menggunakan sistem e-Auction open bidding dimana calon pembeli lelang bisa melakukan penawaran secara online tanpa perlu datang ke KPKNL Bandar Lampung.

Casrudin selaku pejabat lelang yang ditunjuk untuk melaksanakan lelang tersebut memantau penawaran yang masuk di Ruang Auction Lounge.

Berdasarkan pantauan di lokasi, total objek yang dilelang seluruhnya berjumlah 40 barang. Dari semua barang yang dilelang, 38 barang laku terjual dan hanya dua barang yang tidak ada peminat. Total limit lelang sebesar Rp7.100.000 namun penjualan lelang ini membukukan total pokok lelang sebesar Rp11.590.000.

Seluruh hasil lelang tersebut akan disumbangkan untuk korban gempa Palu-Donggala melalui rekening Bantuan Sosial DJKN (Rekening Bank BNI No. 0730925924 an. Bantuan Sosial DJKN).

Casrudin yang ditemui di Ruang Auction Lounge mengungkapkan bahwa masing-masing produk yang dilelang laku terjual dengan harga optimal.

“Harga jual lelang tiap barang hampir mendekati harga pasaran malah ada beberapa diatas harga pasar semisal HP Samsung GT-E1272 dari limit 150.000 laku terjual lelang 600.000 padahal harga barunya di pasaran 300.000," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pelayanan Lelang Riyanto yang ditemui terpisah mengungkapkan bahwa barang-barang yang dilelang berasal dari sumbangan para pegawai KPKNL Bandar Lampung.

“Para pegawai KPKNL Bandar Lampung sangat peduli dengan saudara-saudara yang jadi korban gempa di Palu-Donggala, terbukti dengan penuh keikhlasan menyumbangkan barang untuk dilelang sukarela ini," ujarnya dengan wajah terharu.

Lelang untuk tujuan amal ini disaksikan langsung oleh Iskandar selaku Plt. Kepala Bidang Lelang Kanwil DJKN Lampung dan Bengkulu.

Salah seorang pembeli lelang bernama Martin, asal Bengkulu, mengapresiasi lelang KPKNL Bandar Lampung.

"E-auctions mudah dan tidak repot," katanya. "Menang tinggal lunasi kekurangannya yang diinfokan ke email, kalau kalah uang jaminan saya langsung masuk ke rekening saya."

Melalui kegiatan ini, KPKNL Bandar Lampung bukan hanya sukses melaksanakan lelang sukarela melalui e-Auction namun juga sukses menjadikan lelang e-Auction sebagai sarana kepedulian bagi kemanusian, dalam hal ini untuk andil memberikan sumbangan kepada korban gempa Palu-Donggala.

(Teks: Hakim SB Mulyono, Foto: Marinda Isella)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini