Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Lahat > Artikel
NVIDIA Canvas AI ‘Cerdas’ yang Mengubah Garis Menjadi Pemandangan
Hendra Fridolin Ananda Sudater Siagian
Senin, 28 Maret 2022   |   4944 kali

Siapa yang sampai saat ini tidak pernah menggambar? Ya benar, salah satu kegiatan yang hampir pasti masuk dalam kurikulum pelajaran di taman kanak-kanak ini mungkin masih kerap kita lakukan meskipun dalam suasana yang serius atau dalam rangka mengisi waktu senggang.

              Menggambar dewasa ini bisa kita lakukan pada banyak media, baik media tulis pada kertas hingga media elektronik seperti komputer. Seperti AI (Artificial Intelegence) besutan NVIDIA yang diberi nama NVIDIA Canvas yang dituangkan dalam bentuk aplikasi yang dapat kita gunakan untuk menuangkan seluruh ide atau angan-angan kita menjadi sebuah gambar foto realisme.

              Aplikasi yang kini masih dalam tahap Beta yang mulai dirilis pada 23 Juni 2021 ini dapat kita gunakan untuk melukis berbagai macam pemandangan mulai dari langit, gunung, hutan, laut, pantai, bebatuan, dan banyak lainnya. NVIDIA Canvas ini seperti dikutip pada blog NVIDIA disebutkan bahwa teknologi AI yang telah diprogram akan mengkonversi materi berupa kombinasi garis atau titik yang kita tuangkan pada media yang kemudian akan diterjemahkan menjadi gambar foto realisme. Ya benar, dengan hanya sesimpel itu kita hanya cukup membuat garis dan titik kemudian aplikasi akan mengkonversi menjadi gambar super realistis. Hal ini sangat mudah bagi kita yang kurang bisa menggambar untuk menggunakannya.

              Namun NVIDIA Canvas yang dapat diunduh melalui tautan https://www.nvidia.com/en-us/studio/canvas/ ini sayangnya kini baru dapat dinikmati bagi pengguna  NVIDIA GeForce RTX, NVIDIA RTX, atau TITAN RTX GPU seiring dengan teknologi ray tracing dan simulasi yang dimiliki kartu grafis tersebut. Semoga ke depannya NVIDIA akan memperluas dukungan kartu grafis untuk NVIDIA Canvas ini agar lebih banyak kalangan yang bisa memanfaatkannya.

Foto: NVIDIA Blog, NVIDIA Studio Youtube channel


Luthfi Noor Hasbi_KPKNL Lahat

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Foto Terkait Artikel
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini