Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bogor > Berita
Kunjungan Direktur Jenderal Kekayaan Negara di KPKNL Bogor
N/a
Jum'at, 13 Desember 2013   |   940 kali

Bogor - Sejuknya udara bogor karena guyuran hujan tak dapat mengalahkan hangatnya suasana KPKNL Bogor sore itu.  Menjadi suatu kebahagian tersendiri bagi pimpinan dan seluruh staf Kantor Pelayanan Kekayaan Negara (KPKNL) Bogor mendapatkan kunjungan Direktur Jenderal  Kekayaan Negara (Dirjen KN) Hadiyanto beserta Sekretaris Ditjen, Dodi Iskandar dan rombongan pada Selasa, 10 Desember 2013. Dalam kesempatan tersebut Dirjen KN memberikan motivasi kepada pegawai dalam menjalankan tugasnya sehari-hari melayani pemangku kepentingan.

Bertempat di ruang rapat KPKNL Bogor seluruh staf beserta pimpinan mendengarkan arahan dari Dirjen dengan diawali  pemaparan oleh Kepala KPKNL Bogor Dodo Sukandar, tentang capaian kinerja KPKNL Bogor sampai dengan awal Desember 2013. Besarnya jumlah perkara yang ada di KPKNL Bogor menjadi perhatian Dirjen KN seiring meningkatnya pelayanan lelang Hak Tanggungan. Untuk itu Dirjen  berpesan agar dilakukan profiling gugatan dan mereviu kembali  gugatan yang ada apakah sudah tepat KPKNL dijadikan sebagai pihak dalam berperkara.

Dalam pengelolaan kekayaan Negara, Dirjen KN mengingatkan kembali akan fungsi DJKN yang bukan lagi hanya sebagai administrator aset tetapi lebih kepada manager aset yang pada gilirannya menuntut setiap pegawai untuk bekerja kreatif dan inovatif dalam mengelola aset Negara. Dalam arahannya Dirjen  berpesan agar dalam menjalankan tugas pengelolaan kekaayan Negara tidak lepas dari risiko yang akan muncul kemudian. “Mitigasi risiko sangat diperlukan dalam menjalankan tugas”, demikian pesan yang disampaikan Hadiyanto kepada seluruh jajaran KPKNL Bogor.

Di akhir arahannya, Hadiyanto berpesan agar setiap individu terus meningkatkan kapasitasnya dalam menjalankan tugas, sehingga publik akan terus mengapresiasi tugas-tugas yang dilakukan oleh KPKNL. “Buatlah suatu kegiatan apresiasi kepada pemangku kepentingan, misalnya BMN Award untuk satker dilingkungan KPKNL Bogor” demikian pungkasnya.

Usai memberikan arahan, Dirjen beserta sekretaris Dirjen dan rombongan berkesempatan berkeliling melihat ruang kerja dan fasilitas kantor serta kegiatan pelayanan kepada stakeholders dan memberikan arahan-arahan kepada pegawai agar terus berinovasi dan kreatif dalam bekerja. (Teks/Foto : Hari Santosa)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini