Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bima > Berita
Heboh dan Meriah !! Kompetisi Bola Voli antar Instansi Kemenkeu Di Kota Bima
Harun Husin
Selasa, 03 Oktober 2017   |   497 kali

Bima – Lapangan bola voli yang terletak di Kantor Pelayanan Perbedaharaan Negara (KPPN) Bima bergemuruh Jum’at (29/9) pagi. Sejak pertandingan babak pertama dimulai sampai selesainya babak terakhir sorak sorai dan yel-yel dari puluhan pegawai dan honorer yang menjadi supporter tim kesayangannya pecah menggema menyambut perhelatan pertandingan persahabatan olahraga bola voli antar instansi.

Acara kegiatan yang sangat meriah  ini digelar oleh panitia  penyelenggara dari Kementerian Keuangan Kota Bima dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Oeang ke-71 dan untuk menumbuhkan rasa persaudaraan, kekeluargaan  dan saling kenal sesama anggota instansi Kementerian Keuangan Kota Bima.

Para pemain  yang turut ambil bagian diajang kompetisi yang sangat heboh dan meriah ini dibagi menjadi 3 tim putra dan 3 tim putri dan merupakan para pegawai, baik Pegawai Negeri Sipil maupun Honorer dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bima, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Bima dan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bima.

Acara kegiatan yang menyedot banyak perhatian ini dibuka pukul 07.00 Wita. dan dihadiri  antara lain oleh Kepala KPKNL Bima, Kepala KPPN Bima, para pejabat/pegawai serta tenaga honorer di lingkungan Kementerian Keuangan Kota Bima.

Kepala KPKNL Bima, Selo Tarnando S yang hadir dalam acara kegiatan tersebut  menyampaikan apresiasi kepada panitia penyelenggara atas partisipasinya menggelar pertandingan persahabatan olahraga bola voli dan menyiapkan sarana dan prasarana yang diperlukan sehingga acara berjalan dengan lancar, sportif, semangat dan penuh keceriaan dari para pemain dan supporter dari masing-masing tim.

Selanjutnya, Selo mengharapkan perlombaan seperti ini dapat diselenggarakan terus selain untuk memperingati Hari Oeang dan juga untuk meningkatkan tali silaturahim dan saling kenal mengenal antar instansi keuangan. “Kami mengharapkan, melalui lomba ini, mampu menumbuhkan motivasi dan semangat  kesetiakawanan diantara sesama pemain maupun pegawai di lingkup Kementerian Keuangan Kota Bima, karena hal ini juga selaras dengan tujuan kita untuk mengimplementasikan Nilai-Nilai Kementerian Keuangan yaitu salah satunya perlu adanya sinergi,” ujarnya.

Sedangkan I Gusti Lanang Marsama, pemain terjangkung dari KPKNL Bima, saat diminta tanggapannya mengungkapkan bahwa dengan momen diselenggarakannya kompetesi bola voli ini bukan semata-mata untuk mengejar prestasi atau memenangkan pertandingan tetapi sebagai upaya untuk menjaga kesehatan yang lebih prima dan memupuk persahabatan yang lebih erat antara pegawai di lingkungan Kementerian Keuangan Kota Bima.

Sebelum acara kegiatan ini berakhir, para pemain diminta untuk foto bersama dan ramah tamah sambil  menikmati makanan dan minuman ringan yang ditelah disediakan oleh panitia penyelenggara.

(Teks/fotografer : Harun Husin/Al Humam-Seksi HI)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini