Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bengkulu akan Lelang Kapal Vietnam, Berminat?
Budi Prasetyo
Jum'at, 04 Mei 2018   |   624 kali

Bengkulu Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bengkulu berencana melelang satu unit kapal kargo Bien Nam secara online pada tanggal 8 Mei 2018. Kapal tersebut merupakan milik salah satu pengusaha kapal pelayaran asal Vietnam, namun telah ditetapkan statusnya sebagai objek lelang eksekusi oleh Pengadilan Negeri Jakarta Utara atas kasus wanprestasi.

Masyarakat yang berminat mengikuti lelang kapal Bien Nam harus memiliki akun yang telah terverifikasi pada www.lelangdjkn.kemenkeu.go.id. Pada situs tersebut, juga menampilkan syarat dan ketentuan serta tatacara lengkap, serta deskripsi objek lelang kapal Bien Nam. Selain itu, lelang kapal Bien Nam ini juga telah diumumkan pada harian Bengkulu Ekspress terbitan 24 April 2018.

Kepala Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Bengkulu Endang Kurniawati mengatakan bahwa kapal Bien Nam tersandar di Pelabuhan Pulau Baai, Kota Bengkulu.  “Untuk nilai limit lelang Rp3,1 miliar. Masyarakat yang berminat mengikuti lelang kapal Bien Nam wajib menyetor uang jaminan Rp1 miliar”, terang Endang.

Endang menambahkan bahwa batas penyetoran uang jaminan tersebut maksimal satu hari kerja sebelum pelaksanaan lelang yakni tanggal 7 Mei 2018 pukul 16.00 WIB. “Uang jaminan tersebut akan dikembalikan kepada peserta lelang apabila tidak menang lelang sesuai Peraturan Menteri Keuangan”, terangnya.

Pejabat Lelang KPKNL Bengkulu Devi Afriyanti menuturkan bahwa kapal Bien Nam dilengkapi legalitas dan surat-surat yang dikeluarkan di Hanoi (Vietnam) seperti Certificate of Vietnam Ship Registry, Cargo Ship Safety Construction Certificate, Cargo Ship Safety Equipment Certificate, Cargo Ship Safety Radio Certificate, International Loan Line Certificate, International Oil Polution Prevention Certificate, Safety Management Certificate, International Ship Security Certificate, dan Classification Certificate.

Kapal Bien Nam merupakan kapal kargo yang berfungsi mengangkut beranekaragam muatan berupa barang kemas. Kapal yang konstruksinya dari baja tersebut dibuat tahun 2008 oleh Hai Pong, Vietnam. Panjang kapal 90,72 meter dengan lebar 12,98 meter, dengan kedalaman 7,6 meter dan isi bersih 1497 ton. Kecepatan 12 knot dan mampu membawa 18 orang awak kapal.

Melalui e-auction DJKN (lelang online di www.lelangdjkn.kemenkeu.go.id), lelang kapal Bien Nam ini dapat diikuti oleh siapa saja baik masyarakat di Provinsi Bengkulu maupun di luar Provinsi Bengkulu. “Hingga kamis sore (3 Mei-red), puluhan pendaftar telah mengambil nomor VA (virtual account-red). Selain dari Bengkulu, pendaftar juga ada yang berasal dari Batam, Palembang, Jakarta, Surabaya, dan Sidoarjo”, terang Devi.

Devi menambahkan bahwa masyarakat yang ingin mendapat informasi lebih kanjut, dapat berkunjung ke KPKNL Bengkulu di Jalan Musium Nomor 2, Padang Harapan, Kota Bengkulu atau kontak telepon (0736) 23085. (DJKN/Budi Prasetyo)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini