Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Peringati HAKORDIA 2023, KPKNL Balikpapan Laksanakan Public Campaign
Dwi Ariadi
Kamis, 07 Desember 2023   |   62 kali

Balikpapan(1/12/2023) - KPKNL Balikpapan ikut berpartisipasi dalam peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2023 dengan melaksanakan public campaign. Public campaign peringatan Hakordia Tahun 2023 dilaksanakan di Taman Bekapai, taman kota terbesar di Kota Balikpapan.

Pelaksanaan public campaign dipimpin oleh Adi Suharna, selaku pimpinan kantor, bersama seluruh pejabat dan pegawai KPKNL Balikpapan. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan edukasi anti korupsi kepada masyarakat Kota Balikpapan. Sehingga melalui edukasi ini, dapat meningkatkan peran serta masyarakat Kota Balikpapan dalam pemberantasan korupsi. KPKNL Balikpapan yang telah berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayan (WBBM) senantiasa bertekad untuk menjaga pelayanan pemerintah yang bebas dari korupsi.

Hakordia Tahun 2023 mengambil tema “Sinergi Berantas Korupsi, Untuk Indonesia Maju”. Tema ini dipilih untuk meningkatkan kesadaran dalam memberantas korupsi yang melibatkan peran serta dan partisipasi masyarakat. Masyarakat sebagai aktor utama dalam pemberantasan korupsi diharapkan dapat berperan lebih aktif dalam setiap usaha pemberantasan korupsi.

Pelibatan masyarakat dalam usaha pemberantasan korupsi akan menumbuhkan inisiatif dan rasa kepemilikan terhadap gerakan pemberantasan korupsi di Indonesia. Sehingga harapan mewujudkan Indonesia maju dapat tercapai melalui upaya pemberantasan korupsi yang berkelanjutan.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini