Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kilas Peristiwa DJKN
KPKNL Bima Selenggarakan Buka Puasa Bersama
N/a
Kamis, 07 Agustus 2014 pukul 09:27:47   |   727 kali

Minggu (20/07/2014) bertempat di Musholah Al-Hikmah yang terletak di komplek Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL-red) Bima telah dilangsungkan acara buka puasa bersama seluruh jajaran pegawai KPKNL Bima.

Acara yang dihadiri oleh semua pegawai KPKNL Bima ini mempunyai tujuan untuk meningkatkan tali silahturahmi diantara pegawai dan memompa motivasi kerja secara spiritual serta dipimpin langsung oleh Samsul Alam selaku Kepala KPKNL Bima. Acara tersebut dilangsungkan pada masa-masa akhir ramadhan dengan harapan para pegawai bisa mempertahankan kinerja dengan ritme yang stabil dan berkualitas.

Dalam acara ini diadakan segmen siraman rohani oleh Ustad Islamuddin. “Hubungan yang baik di antara umat tanpa memandang asal usul, warna kulit, posisi di kantor dan masyarakat serta keyakinan dianutnya adalah kunci keberhasilan dalam organisasi dan kehidupan pada umumnya” tandas ustad yang cukup disegani ini. Lebih lanjut ustad asal Mbojo ini mengatakan bahwa senyum, salam dan sapa merupakan prinsip dasar dari pembangunan hubungan yang baik di antara umat manusia. Tentu hal tersebut sangat sesuai dengan budaya dasar yang telah dicanangkan oleh Kementerian Keuangan agar tercipta hubungan individu dan organisasi yang harmonis.

Selanjutnya acara buka puasa bersama ini dilanjutkan dengan menikmati hidangan pembuka atau takjil dan sholat maghrib berjamaah. Di akhir acara seluruh pegawai dan keluarga yang hadir dipersilahkan menikmati makan bersama dengan sajian utama sup saronco pekke yaitu sup khas Kota Bima yang bercita rasa istimewa serta diyakini mampu meningkatkan stamina penikmatnya. Penasaran dengan sup saronco pekke ini? Silahkan datang ke Kota Bima. (Penulis Yadi Tri Siswanto)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini