Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Awali Tahun 2021 dengan Evaluasi DKO Triwulan IV Tahun 2020
Fia Malika Sabrina
Jum'at, 08 Januari 2021   |   114 kali

            Sumatera Utara – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Sumatera Utara mengawali kegiatan di Tahun 2021 dengan mengadakan Evaluasi Dialog Kinerja Organisasi Triwulan IV Tahun 2020 pada Jumat (8/1).  Mengingat kondisi situasi saat ini masih dalam kondisi pandemic Covid-19, rapat diadakan secara daring melalui media zoom. Rapat pelaksanaan Dialog Kinerja Organisasi dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil DJKN Sumatera Utara, Tedy Syandriadi. Beliau menyampaikan NKO Kanwil saat ini 105,62% yang dapat dikatakan cukup baik. Namun ada beberapa hal yang perlu menjadi catatan dan untuk ditindak lanjuti kembali kedepannya. Selain terkait capaian kinerja, Kepala Kanwil menyampaikan untuk setiap bagian/bidang juga mempersiapkan profil manajemen risiko dan persiapan dalam Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI-WBK) tahun 2021.

            Kanwil DJKN Sumatera Utara pada Tahun 2021 diusulkan dalam penilaian Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2021, sehingga perlu adanya  Persiapan pencanangan Zona Integritas pada Kanwil DJKN Sumatera Utara untuk mengikuti penilaian Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tahun 2021. Hal ini yang menjadi fokus utama dalam pelaksanaan Evaluasi DKO Triwulan IV Tahun 2020. Selain itu disebutkan juga beberapa poin guna kesiapan menghadapi kinerja selama Tahun 2021 diantaranya terkait perencanaan lelang UMKM di wilayah Sumatera Utara serta persiapan edukasi dan bimbingan teknis kepada satuan kerja diluar Kementerian Keuangan.

            “Setiap tahun pasti memang tantangannya akan semakin meningkat, namun saya yakin kita bisa mencapai dan membuktikan kinerja yang terbaik untuk Kanwil DJKN Sumatera Utara. Khususnya dalam program ZI-WBK ini kita bersama-sama mempersiapkan agar tercapai”, pungkas Tedy saat memberikan arahan.

            Tahun 2021 baru akan dimulai, semangat baru dimulai. Kanwil DJKN Sumatera Utara terus bersinergi untuk memberikan yang terbaik. Tak lupa terus diingatkan akan selalu menjaga protokol kesehatan. Karena dalam tubuh yang sehat, aktivitas dapat berjalan dengan maksimal. Kita harap di Tahun ini pandemic Covid-19 dapat segera berlalu sehingga kita bisa beraktivitas seperti biasa. 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini