Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Para Pegawai Kanwil DJKN Suluttenggomalut Terima Vaksin Booster Covid-19
Ayutia Nurita Sari
Rabu, 19 Januari 2022   |   132 kali

Manado – Per 12 Januari 2022, Pemerintah memulai program vaksinasi Covid-19 dosis ketiga (booster) yang dapat diberikan kepada masyarakat berusia 18 tahun ke atas yang telah mendapatkan vaksin dosis kedua dengan jangka waktu lebih dari enam bulan.

Pada Rabu (19/01) para pegawai Kanwil DJKN Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara (Kanwil DJKN Suluttenggomalut) bersama dengan pegawai Kementerian Keuangan lainnya menerima vaksin Covid-19 dosis ketiga. Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan di Lantai 6 Gedung Keuangan Negara Manado dan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Manado.

Kepala Seksi Informasi Kanwil DJKN Suluttenggomalut Wahyu Dwi Prasetya menyampaikan bahwa vaksinasi ini merupakan salah satu langkah proaktif dan optimisme untuk mencapai target herd immunity.

“Diharapkan masyarakat juga dapat mendukung program pemerintah ini dan segera melakukan vaksinasi dosis ketiga ini. Walaupun sudah mendapatkan vaksin booster tetapi kita tetap harus tertib menerapkan protokol kesehatan,” kata Wahyu.

Mengapa kita perlu vaksin booster?

1.   Beberapa orang memiliki gangguan kekebalan sehingga perlu dosis ketiga karena vaksin sebelumnya tidak memberikan kekebalan seperti sebagaimana seharusnya

2.   Kekebalan dari vaksin sebelumnya menurun/berkurang seiring waktu

3.   Vaksin sebelumnya kurang memadai untuk melawan virus yang sudah bermutasi

Yuk kita move on dari pandemi dan segeravaksinasi! (ayu/wdp)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini