Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Pantai Panrita Lopi: Hidden Gem di Muara Badak, Kalimantan Timur
Arum Ratna Dewi
Selasa, 20 Juni 2023   |   3934 kali

Kalimantan Timur merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang kaya akan keindahan alamnya. Adanya hutan hujan tropis yang eksotis, sungai yang besar dan luas, serta pantai-pantai memukau menjadi daya tarik salah satu provinsi terluas di Indonesia ini. Dari sekian banyak alternatif keindahan alam di Kalimantan Timur, salah satu destinasi yang patut dipertimbangkan dikunjungi adalah Pantai Panrita Lopi.

Secara geografis, Pantai Panrita Lopi terletak di pesisir timur Tanjung Limau tepatnya di Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara. Dalam deretan pantai Tanjung Limau, Panrita Lopi berbatasan dengan Pantai Indah Kurma di sebelah utara dan Pantai Blue Beach di sebelah selatan. Pantai-pantai di daerah ini terkenal akan hamparan pasirnya yang berwarna putih kecoklatan, pohon cemara pantai yang rindang, dan air laut biru kehijauannya.

Ironisnya, kendati keelokannya memanjakan mata, pengunjung Pantai Panrita Lopi relatif lebih sedikit dibandingkan dengan destinasi wisata lainnya di Kalimantan Timur. Hal ini dapat dikaitkan dengan akses yang cukup sulit dijangkau oleh masyarakat. Selain lokasinya yang jauh dari area perkotaan, pantai ini hanya dapat diakses menggunakan kapal motor dari dermaga yang disediakan oleh pihak pengelola pantai. Maka dari itu, Pantai Panrita Lopi dapat diklasifikasikan sebagai destinasi wisata hidden gem oleh para penikmat wisata.

Pantai Panrita Lopi memiliki berbagai macam keunikan. Pengunjung dapat melakukan camping di pesisir pantai. Pengunjung tidak perlu khawatir karena terdapat penyedia jasa yang menyiapkan peralatan yang dapat digunakan untuk keperluan camping. Selain camping, pengunjung dapat merasakan sensasi menaiki wanaha Banana Boat. Pengunjung juga dapat menikmati sunrise yang indah karena pantai ini menghadap ke arah terbitnya matahari. Walaupun lokasinya yang cukup remote, Panrita Lopi menyediakan berbagai fasilitas untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung antara lain antar jemput pengunjung dengan kapal motor, gazebo, penyewaan hammock, kamar bilas, kamar mandi, panggung hiburan, toko oleh-oleh, dan pujasera.

Perjalanan menuju Pantai Panrita Lopi dapat dimulai dari Kota Samarinda, Ibu Kota Kalimantan Timur. Dari Kota Samarinda, pengunjung dapat menggunakan transportasi darat menuju Muara Badak. Jarak dari Kota Samarinda ke Muara Badak kurang lebih 60 km yang dapat ditempuh dalam waktu sekitar 2 jam perjalanan tergantung kondisi lalu lintas. Setelah tiba di Muara Badak, pengunjung dapat langsung menuju dermaga dan melanjutkan perjalanan dengan menggunakan kapal motor menuju Pantai Panrita Lopi dengan waktu tempuh sekitar 20 menit.

Biaya menuju Pantai Panrita Lopi relatif terjangkau. Harga tiket masuk ke Pantai Panrita Lopi berkisar antara 55 ribu rupiah per pengunjung. Biaya tersebut sudah mencakup biaya transportasi pulang-pergi dari dermaga menuju lokasi pantai menggunakan kapal motor. Pengunjung diharapkan membawa uang tunai yang cukup untuk memenuhi kebutuhan selama berwisata di pantai ini untuk bisa menikmati berbagai macam fasilitas dan kegiatan yang disediakan oleh pengelola pantai dengan nyaman.

Pantai Panrita Lopi menjadi tujuan wisata yang patut untuk dikunjungi di Kalimantan Timur. Keindahan alamnya yang mempesona, beragam aktivitas yang dapat dilakukan, serta biaya yang terjangkau menjadikannya tempat yang ideal untuk berlibur. Nah tunggu apa lagi, jangan lewatkan kesempatan untuk berwisata Pantai Panrita Lopi dan rasakan sensasi menikmati keindahan pantai yang masih alami.


Penulis: Cindy Prastika - Pelaksana Bagian Umum

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini