Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Kalimantan Barat Gelar Pengajian Pegawai Memperingati Nuzulul Quran
Thaus Sugihilmi Arya Putra
Rabu, 12 April 2023   |   38 kali

Pada (11/04) Kanwil DJKN Kalimantan Barat melaksanakan pengajian rutin bulanan yg diikuti oleh seluruh pejabat/ pegawai. Kali ini pengajian yg bertepatan dengan bulan Ramadhan mengambil tema Peringatan Nuzulul Quran dengan penceramah ustadz H. Sahid Hamdan, S. Ag., M.Pd.I.

Darnadi, Kepala Bidang PKN dalam sambutannya mengharapkan agar seluruh pegawai dapat menyimak pesan-pesan agama yg akan disampaikan oleh penceramah dengan sebaik-baiknya.

Dalam ceramahnya ustadz menyampaikan agar kita terus meningkatkan ketaqwaan kpd Allah SWT krn keuntungan-keuntungan taqwa yaitu: akan memperoleh posisi mulia di sisi Allah SWT; akan diberikan kemudahan jalan hidup dan diberikan rizqi dari sumber yang sumbernya tidak terduda-duga; dengan taqwa, Allah SWT akan memudahkan urusan kita dan dengan taqwa, Allah SWT akan menurunkan Berkah-Nya dari langit dan bumi.

Selanjutnya berkaitan dengan peringatan turunnya Al Quran pada bulan Ramadhan, ustadz Sahid Hamdan dalam ceramahnya menyampaikan 5 fungsi Al Quran yaitu Al Quran sebagai: petunjuk bagi manusia; ruh bagi manusia;  sebagai cahaya; sebagai pembeda dan sebagai obat penawar (asy syifa).

Tetik Fajar Ruwandari, Kakanwil DJKN Kalbar dalam sambutan kegiatan mengharapkan kepada seluruh pegawai Kanwil untuk dapat mengambil nilai-nilai yang terkandung dalam Al Quran dan selanjutnya mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari agar bermanfaat untuk sesama manusia dan lingkungan sekitar.

(Ditulis oleh: Arya Putra/ Bidang KIHI Kanwil DJKN Kalbar)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini