Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Amankan Aset Negara Dengan Sertifikasi Tanah BMN
Farynnisa Masith Anynda
Kamis, 13 Februari 2020   |   139 kali

Pontianak (13/02)  bertempat di Aula Lantai 3 Kanwil DJKN Kalimantan Barat melaksanakan Rapat Koordinasi Percepatan Sertifikasi Tanah BMN yang dihadiri oleh Kanwil BPN/ATR Kalimantan Barat beserta 14 Kantor Pertanahan Vertikal dan satuan kerja kementerian/lembaga pada Kalimantan Barat yang asset tanahnya masuk dalam program sertifikasi.

Tahun 2020 Kanwil DJKN Kalimantan Barat diberi target sertifikasi tanah BMN sebanyak 1.040 bidang. “Target tahun ini meningkat 7 (tujuh) kali lipat dari target tahun lalu sebesar 158 bidang. Oleh karena itu, diperlukan perencanaan dan langkah langkah strategis serta solusi untuk mencapai target tersebut” ungkap Kepala Kanwil DJKN Kalimantan Barat, Edward UP Nainggolan. Edward menyampaikan pentingnya kegiatan sertifikasi dalam rangka mengamankan aset negara sehingga bukan hanya tertib fisik dan admininstrasi namun juga tertib secara hukum.

Menanggapi hal tersebut Kepala Kanwil BPN Kalimantan Barat, Ery Suwondo menyampaikan bahwa diadakannya kegiatan ini bukan hanya bersifat koordinasi namun juga sinkronisasi, harmonisasi, dan implementasi sertifikasi BMN pada tahun 2020. “Kami tidak dapat berlari cepat apabila data terkait tanah yang disertifikasi belum disampaikan oleh satuan kerja. Kami bertekad menyelesaikan target ini pada bulan Juli 2020” kata Ery Suwondo.

Ery menambahkan  untuk pengurusan sertifikat, langkah awal adalah memastikan validasi tanah. Pastikan tanah tidak bermasalah, dan belum bersertifikat.

“Apabila satker tidak dapat memenuhi data yang dibutuhkan, satker dapat membuat surat penyataan penguasaan fisik tanah.  Selain melengkapi surat tersebut, saat  di cek ke lapangan sudah clean and clear sehingga bisa langsung diproses sertifikasinya” jelas Ery.

Kanwil DJKN Kalbar dan Kanwil BPN Kalbar akan terus berkoordinasi dan memonitoring kendala yang ada dan dapat segera ditemukan penyelesaiannya sehingga target yang telah ditetapkan dapat tercapai di Juli 2020. 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini