Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Jawa Timur > Kilas Peristiwa
Peringatan Hari Oeang ke-77 Kemenkeu Satu Jawa Timur
Deni Atif Hidayat
Jum'at, 20 Oktober 2023   |   26 kali

Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Jawa Timur menggelar rangkaian turnamen olahraga dalam peringatan Hari Orang ke-77. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan pegawai dari 5 Unit Eselon II di Provinsi Jawa Timur, melibatkan instansi seperti Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Timur I, DJP Jawa Timur II, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Jawa Timur I, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Jawa Timur, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Jawa Timur, dan Kantor Pengelola Teknologi Informasi dan Komunikasi dan Barang Milik Negara  (KPTIK BMN) Surabaya.

Turnamen ini menampilkan beberapa cabang olahraga, termasuk futsal, badminton, tenis meja, dan panahan. Dalam sorotan utama, cabang olahraga panahan menjadi daya tarik khusus dengan mempertandingkan nomor ekshibisi pejabat eselon II, ekshibisi pejabat eselon III, serta nomor pertandingan umum antar kantor wilayah untuk kategori putra dan putri. Turnamen ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran fisik para pegawai. Semangat sportivitas terlihat dalam setiap pertandingan, menciptakan atmosfer yang penuh keceriaan dan kebersamaan.

Acara ini mendapat sambutan positif dari peserta dan penonton, yang turut meramaikan dengan memberikan dukungan kepada para peserta. Peringatan Hari Orang ke-77 di Jawa Timur tahun ini dilaksanakan sebagai ajang untuk membangun solidaritas dan semangat positif di antara para pegawai Kementerian Keuangan Provinsi Jawa Timur.

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini