Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Peningkatan Kualitas Penilai di Lingkungan Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY
N/a
Selasa, 19 November 2013   |   783 kali

Surakarta - Dalam rangka meningkatkan kualitas penilai dan pembuatan  laporan penilaian yang dihasilkan di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY, Bidang Penilai Kanwil Jawa Tengah dan DIY mengadakan uji kualitas penilai pada 24 s.d. 25 Oktober 2013 di Aula KPKNL Surakarta. 

Acara tersebut dibuka oleh Kepala Subdit Peningkatan Kualitas Penilai Pemerintah Umbang Winarsa selaku ketua Tim Quality Assurance dari Direktorat Penilaian dan didampingi Theo Aloysius Kaparang selaku Kepala Bidang Penilaian Kanwil Jawa Tengah dan DIY.  Dalam sambutannya, Umbang Winarsa mengharapkan agar para penilai selalu berusaha meningkatkan kualitas melalui peningkatan kemampuan dan pengetahuan di bidang penilaian.

Acara dilanjutkan dengan pembekalan pada tujuh belas orang  peserta ujian Quality Assurance, yang berasal dari enam KPKNL di lingkungan Kanwil Jawa Tengah dan DIY. Ujian dilaksanakan pada Jumat, 25 Oktober 2013. Acara ditutup oleh Kepala KPKNL Surakarta Ajar Priyadi pada Jumat, 25 Oktober 2013. (Teks: Yusup Sugiyarto-Bidang Penilaian Kanwil DJKN Jateng dan DIY/edited by arf)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini