Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Yogyakarta > Berita
Melangkah Maju, Kepala KPKNL Yogyakarta Menjadi Kepala Bagian Umum Kanwil DJKN Jateng & DIY Yang Baru
Taufik Iqbal Pratama
Jum'at, 23 Februari 2024   |   74 kali

Yogyakarta – Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Yogyakarta, Jati Wiryawan, dilantik oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Keuangan, Heru Pambudi, pada Selasa (20/2) lalu secara daring. Jati mendapatkan amanah baru untuk menjadi Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Jawa Tengah dan D.I Yogyakarta. Pelantikan tersebut dilakukan pasca terbitnya Keputusan Menteri Keuangan (KMK) Nomor 236/KM.1/2024 tanggal 19 Februari 2024 tentang Mutasi dan Pengangkatan Dalam Jabatan Administrator di Lingkungan Kementerian Keuangan.

Jati diberikan amanah untuk memimpin KPKNL Yogyakarta sejak Juli 2022. Selama menjabat sebagai Kepala KPKNL Yogyakarta, Jati menorehkan banyak prestasi, antara lain meraih Juara I Lomba Pengelolaan Arsip Unit Vertikal DJKN Tahun 2022, Peringkat 1 KPKNL dengan nilai kerja organisasi tertinggi Semester I Tahun 2023, KPKNL dengan Persentase Realisasi PNBP Pengelolaan Aset Tertinggi Tahun 2022, dan KPKNL dengan Penyusunan Strategi Komunikasi Terbaik Tahun 2022 lingkup Kantor Wilayah DJKN Jawa Tengah dan D.I Yogyakarta serta pada masa kepemimpinan Jati, KPKNL Yogyakarta berhasil mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Selamat bertugas di tempat baru, semoga tetap amanah, berintegritas tinggi, dan sukses selalu!!

Salam Trengginas!

(Tulisan/Foto : Yusuf/Taufik)

Foto Terkait Berita
Kontak
Gedung Keuangan Negara Yogyakarta, Jl. Kusumanegara No. 11 Gedung B, Semaki, Yogyakarta - 55166
(0274) 544091
No Fax (-)
kpknlyogyakarta@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini