Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Tangerang I > Berita
KPKNL Tangerang I Gelar Acara Bimbingan Teknis Revaluasi BMN Tahun 2018
Rahmat
Rabu, 31 Januari 2018   |   128 kali

Tangerang (25/01/2018) - KPKNL Tangerang I menyelenggarakan Bimbingan Teknis Revaluasi BMN (Barang Milik Negara) tahun 2018. Acara yang dilaksanakan di ruang serbaguna KPKNL Tangerang I ini dihadiri 28 Satuan Kerja (Satker) K/L di wilayah kerja KPKNL Tangerang I yang menjadi target revaluasi BMN pada tahun 2018. Acara berlangsung selama dua hari, yaitu pada 24-25 Januari 2018.

Pada hari pertama acara diikuti 14 Satker dari Kementerian Agama dan  dibuka oleh Kepala KPKNL Tangerang I, Mas Agus Subakti. Dalam sambutannya, Mas Agus Subakti menekankan bahwa Revaluasi BMN merupakan program berskala nasional sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 75 Tahun 2017 tentang Penilaian Kembali Barang Milik Negara/Daerah.  

“Pelaksanaan Kegiatan Penilaian Kembali (Revaluasi) BMN Tahun Anggaran 2017 telah selesai dilakukan dengan tepat waktu dan dianggap sukses karena pencapaian secara nasional KPKNL Tangerang I cukup membanggakan. Nilai BMN telah terkoreksi dengan penambahan nilai sebesar Rp3.5 triliun,“ tutur Mas Agus Subakti.

Lebih lanjut Mas Agus Subakti menekankan pentingnya koordinasi dilakukan apabila ada kendala. ”Saya harapkan apabila ada kendala-kendala yang muncul pada  pelaksanaan revaluasi BMN tahun 2018 dapat diatasi dengan adanya koordinasi, integrasi dan sinkronisasi yang optimal antara KPKNL Tangerang I dengan satker terkait,” ujarnya.

Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa penilaian kembali (Revaluasi) BMN meliputi kegiatan penyediaan data awal, inventarisasi, penilaian, tindak lanjut hasil inventarisasi penilaian serta monitoring dan evaluasi. Tindak lanjut hasil inventarisasi dan penilaian ini adalah berupa koreksi nilai BMN pada Laporan Keuangan Kementerian Negara/Lembaga yang menjadi dasar koreksi nilai BMN pada Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP).

Pada hari kedua, acara diikuti 14 satker dari Kementerian Perhubungan, Kementerian Agama, Kementerian dan Kejaksaan. Berbeda dengan kesempatan hari pertama, kali ini acara dibuka Kepala Seksi PKN, Agus Salim, yang mewakili Kepala Kantor yang berhalangan hadir karena ada tugas lain. Agus menyampaikan agar bimbingan teknis ini dilakukan secara bersungguh-sungguh agar target revaluasi sebanyak 758 NUP dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan dan target yang telah ditetapkan.

Perwakilan dari seksi Pengelola Kekayaan Negara, Syam Anugrah dan Eli Fatmawati menjadi penyaji dalam pemberian materi seputar revaluasi BMN tahun 2018 serta menjelaskan tata cara pengisian formulir pendataan objek revaluasi BMN pada aplikasi SIMAN (Sistem Informasi Manajemen Aset Negara) untuk mempermudah tim revaluasi dalam melaksanakan tugasnya pada saat revaluasi yang rencananya akan dimulai pada awal Bulan Februari 2018.

Dengan dilaksanakannya bimbingan teknis ini, diharapkan di tahun ini revaluasi BMN dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan Menteri Keuangan, Ibu Sri Mulyani.  (Foto/Teks: Tim Seksi HI)

Foto Terkait Berita
Kontak
Jalan Taman Makam Pahlawan (T.M.P.) Taruna - Kota Tangerang 15111
(021) 55794272
(021) 55794017
kpknltangerang1@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini