Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pontianak > Berita
Orientasi Penatausahaan dan Penghapusan BMN Kanwil Kementerian Agama
N/a
Senin, 11 November 2013   |   676 kali

Pontianak - Siap melayani dengan cepat, tanggap, dan memuaskan adalah prinsip yang dianut oleh seluruh pegawai Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak. Setiap unsur yang ada di KPKNL Pontianak selalu siap memberikan pelayanan sebaik-baiknya sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing, pegawai maupun kepala seksi dan apabila memang diperlukan kepala kantor siap untuk berada di garis depan pelayanan.

Pada Senin, 21 Oktober 2013 sampai dengan Rabu, 23 Oktober 2013, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat mengadakan kegiatan “Orientasi Penatausahaan dan Penghapusan Barang Milik Negara (BMN) di Lingkungan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2013” di Hotel Grand Kartika Pontianak. Pada kegiatan tersebut, Kepala KPKNL Pontianak Samsuddin turut menjadi menjadi narasumber. Acara yang diikuti sekitar 102 orang perwakilan dari seluruh satuan kerja di bawah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat tersebut memang ditujukan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan satuan kerja dalam  memahami seluk beluk tentang BMN.

Sesuai dengan maksud dan tujuan diadakannya acara tersebut, Samsuddin menyampaikan rangkaian materi yang lengkap dan komprehensif mengenai siklus pengelolaan BMN, di mana siklus tesebut dimulai dari penetapan status penggunaan, penggunaan, pemanfaatan, pengamanan/pemeliharaan, penilaian, penghapusan, pemindahtangan, dan secara khusus tentang lelang. Dengan penyampaian materi tersebut diharapkan seluruh peserta dapat memahami pengelolaan BMN secara keseluruhan dan tidak setengah-setengah.

Dalam sesi tanya jawab, peserta banyak menanyakan tentang prosedur penetapan status dan penghapusan bongkaran. Semua pertanyaan dijawab dengan tuntas disertai dengan contoh-contoh yang mempermudah pemahaman peserta. Samsuddin berharap setelah kegiatan tersebut, praktek pengelolaan BMN semakin lancar tanpa kendala yang berarti. (Feri Suryanto/editor:mli)

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Letjen Sutoyo No. 19 Pontianak - 78116
(0561) 735269
(0561) 741891
kpknlpontianak@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini