Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pamekasan > Berita
Kolaborasi Kemenkeu Satu Madura : Sharing Knowledge Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju WBK/WBBM
Hendra Adiwibowo
Selasa, 02 April 2024   |   33 kali

Rabu (27/03), KPKNL Pamekasan menyelenggarakan Sosialisasi Sensus Barang Milik Negara (BMN) dan sekaligus melaksanakan Sharing Knowledge Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) guna mewujudkan Island of Integrity pada lingkup Kemenkeu Satu Madura.

Kegiatan tersebut diselenggarakan KPKNL Pamekasan berkolaborasi dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pamekasan di Ruang Aula KPP Pratama Pamekasan dengan dihadiri oleh Petugas Satuan Kerja Kementerian Keuangan di Pulau Madura yaitu KPKNL Pamekasan, KPP Pratama Pamekasan, KPP Pratama Bangkalan, KPPBC Tipe Madya Pabean C Madura dan KPPN Pamekasan. Kegiatan dibuka pada pukul 09.00 WIB oleh Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Pamekasan, Anis Yudiono.

Alfian, narasumber dari KPKNL Pamekasan menyampaikan "Sensus BMN merupakan kegiatan inventarisasi BMN yang dilakukan oleh satker sebagai pengguna barang, sekurang-sekurangnya sekali dalam 5 (lima) tahun sekali. Seiring berjalannya waktu, dalam penggunaan BMN tentunya terdapat kemungkinan perbedaan pencatatan penatausahaan BMN dengan kondisi riil yang sebenarnya sehingga diperlukan tindak lanjut terhadap hasil sensus tersebut".

Sharing Knowledge Pembangunan Zona Menuju WBK/WBBM dilaksanakan oleh Ketua Pokja Manajemen Perubahan Tim Keberlanjutan ZI-WBBM KPKNL Pamekasan tahun 2024, Joko Surono. "KPKNL Pamekasan telah berhasil meraih predikat ZI-WBK pada tahun 2020 dan ZI-WBBM pada Tahun 2022. Dengan dilaksanakannya sharing session ini, maka diharapkan seluruh satuan kerja Kementerian Keuangan di pulau Madura dapat meraih predikat ZI-WBK/ZI-ZBBM sehingga dapat mewujudkan Island Of Integrity Kemenkeu Satu Madura", ujarnya.

(Penulis: Hendra Aw)

Foto Terkait Berita
Kontak
Jalan Stadion Nomor 104 Pamekasan, Jawa Timur - 69323
(0324) 330830
(0324) 336330
kpknlpamekasan@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini