Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Malang > Berita
Peningkatan Soft Competency, KPKNL Malang “Stronger Together”
Neni Puji Artanti
Jum'at, 27 Juli 2018   |   233 kali

Udara Kota Malang cukup dingin 19 derajat celcius dan berangin namun para pegawai KPKNL Malang telah siap berkumpul di halaman kantor untuk melaksanakan kegiatan “Lokakarya Peningkatan Soft Competency” yang diselenggarakan oleh Sekretariat DJKN bekerja sama dengan Pusdiklat Pengembangan Sumber Daya Manusia  BPPK Kementerian Keuangan, dengan tajuk Stronger Together. Kegiatan ini juga menjadi bagian perwujudan dukungan KPKNL Malang untuk suksesnya ASIAN GAMES 2018. Kepala KPKNL Malang, Umbang Winarsa, dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Tim Sekretariat DJKN dan Pusdiklat PSDM BPPK lewat selarik pantun dan mengharapkan partisipasi sepenuhnya dari seluruh pegawai KPKNL Malang dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan dipandu oleh Bambang Kismanto, Widyaiswara Ahli Madya pada Pusdiklat Pengembangan Sumber Daya Manusia, BPPK Kementerian Keuangan. Pada Kamis, 26 Juli 2018, seluruh pegawai KPKNL Malang melaksanakan berbagai permainan yang tidak hanya mengaktivasi kinerja otak kanan dan kiri, namun juga sarat makna terkait dengan kehidupan sehari-hari. Dalam balutan seragam warna hijau, para pegawai KPKNL Malang memulai kegiatan hari itu dengan melakukan pemanasan dan meneriakkan beberapa yel-yel dengan lantang dan penuh semangat. Bambang Kismanto mengingatkan agar para pegawai KPKNL Malang untuk sementara melepas atribut jabatan  dan fokus pada permainan karena dua hal tersebut merupakan kunci keberhasilan kegiatan. Tak lupa Bambang Kismanto menyampaikan bahwa semangat awal yang harus dimiliki setiap peserta adalah kebanggaan terhadap instansi tempat kita berkarya, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara. Rasa kebanggaan tersebut akan memudahkan kita untuk memberikan potensi optimal kita kepada instansi.

Para peserta dibagi menjadi empat kelompok untuk melaksanakan beberapa permainan di  antaranya permainan ketangkasan berkelompok, Ballon Race, Permainan Misteri, dan Water Transfer. Kegembiraan dan keceriaan nampak meluap dari para peserta. Teriakan dan tawa tidak berhenti terdengar ketika permainan berlangsung. Selain menjadi ajang refreshing bagi pegawai KPKNL Malang yang sehari-hari telah disibukkan dengan rutinitas pekerjaan, setiap permainan sarat dengan pesan yang dapat diambil baik untuk diimplementasikan bagi kinerja di kantor maupun untuk kehidupan pribadi.

Dalam permainan ketangkasan berkelompok, peserta tidak hanya diajarkan untuk fokus kepada perintah, namun juga belajar bekerja sama dengan kelompok orang dalam skala yang lebih besar. Belajar untuk tidak hanya menyelesaikan tugas dalam kelompok sendiri namun juga diharapkan peka terhadap kondisi kelompok lain. Permainan Ballon Race berlangsung tak kalah seru. Permainan tersebut mengajarkan betapa pentingnya fokus pada komando dan pentingnya kekompakan anggota kelompok agar tujuan dapat dicapai.  Dalam permainan tersebut setiap anggota memiliki perbedaan ritme bermain, hal yang sama terjadi di kantor di mana masing-masing pegawai memiliki ritme yang berbeda yang harus disikapi dengan bijak agar tujuan bersama dapat tercapai. Setelah bermain secara fisik, berikutnya para peserta diajak untuk mengasah otak dengan memecahkan permainan misteri. Dalam permainan ini dibutuhkan diskusi, bertukar pikiran, strategi, daya analisa, visualisasi, evaluasi setiap tahap, serta komunikasi dan persepsi yang harmonis.


Matahari semakin terik namun permainan justru berlangsung semakin seru. Permainan water transfer membuat suasana semakin meriah. Peserta harus berbagi peran untuk memindahkan air dari satu titik ke titik lain dengan berbagai media yang ada. Permainan tersebut sungguh sarat dengan pesan.  Para peserta memaknai betapa pentingnya pembagian peran dan fokus pada peran tersebut, pentingnya kompetensi dalam pembagian tugas, menyadari bahwa setiap peran merupakan peran yang penting, kemauan untuk mencoba hal baru, dan menghadapi kendala bersama-sama. Menjelang jam makan siang, masih terdapat permainan yaitu Building Emphaty. Setiap kelompok ditutup matanya kecuali dua orang yang akan menjadi pemimpin. Para pemimpin bertugas membantu keseluruhan kelompoknya agar dapat menikmati hidangan yang ada. Santap siang yang tidak biasa ini pun menyisakan pesan untuk direnungkan tentang pentingnya saling tolong menolong, kekurangan dan keterbatasan dapat diatasi dengan kerja sama, dan perlunya rasa kepercayaan dalam sebuah tim.

Sesi selanjutnya dipandu oleh Tim Sekretariat DJKN yang diwakili oleh Kepala Sub Bagian Manajemen Kinerja dan Mutasi Kepegawaian, Suwadi Tristiawan.  Mengambil slogan, “Nilai untuk Negeri”, Suwadi Tristiawan memaparkan isu-isu terkini yang ada di Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, salah satunya Penilaian Kembali Barang Milik Negara. Dengan sisa target yang ada di KPKNL Malang, Suwadi mengharapkan target dapat diselesaikan dengan baik dan berkualitas. Selain itu Suwadi memaparkan tentang Pengarusutamaan Gender (PUG) sebagai upaya peningkatan pelayanan berbasis kepentingan stakeholder yang perlu diimplementasikan oleh seluruh instansi vertikal DJKN termasuk KPKNL Malang.

Hari semakin mendekati senja namun diskusi para pegawai KPKNL Malang dengan Kepala Sub Bagian Manajemen Kinerja dan Mutasi Kepegawaian berlangsung semakin antusias. Berbagai hal didiskusikan di antaranya tentang zona integritas, upaya peningkatan pelayanan, semangat melawan dan memberantas korupsi dan Pungli, kondisi SDM pada KPKNL Malang, Pola Mutasi, Terobosan Pelayanan, hingga peta karir fungsional pada Direktorat Jenderal Kekayaan Negara. Suwadi berharap kegiatan Lokakarya Peningkatan Soft Competency ini menjadi momentum agar seluruh pegawai KPKNL Malang tak henti berupaya meningkatkan kualitas dan kompetensi. Sumber Daya Manusia merupakan salah satu pilar utama Reformasi Birokrasi yang tanpanya Reformasi Birokrasi tidak akan berjalan secara optimal. Para pegawai KPKNL Malang berharap kegiatan semacam ini dapat dilaksanakan secara rutin agar semangat kerja semakin terjaga karena lewat kegiatan Lokakarya Peningkatan Soft Competency, para pegawai KPKNL Malang dapat mengambil banyak pelajaran tentang kerja sama untuk menjadi tim yang kuat dalam mencapai tujuan bersama. KPKNL Malang, stronger together!! (artikel/gambar : neni/umam)


Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. S. Supriyadi No. 157 Malang
(0341) 804475
(0341) 804473
kpknlmalang@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini