Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Forum Group Discussion Triwulan II 2022
Nabhan Shidqi Farghani
Senin, 13 Juni 2022   |   199 kali

Jayapura – Pada Senin (13/06), KPKNL Jayapura melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Pejabat Administrator Triwulan II Tahun 2022 yang dibawakan oleh Kepala KPKNL Jayapura, Dadang Eko Darminto, dengan tema “Sistem dan Budaya Kerja Normal Baru”. 

Focus Group Discussion (FGD) Pejabat Administrator Triwulan II Tahun 2022 kali ini membahas mengenai konsep implementasi Work From anywhere (WFA) yang akan diimplementasikan pada Kementerian Keuangan yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan kepuasan ASN dalam bekerja, sekaligus meningkatkan efektivitas dan efisiensi birokrasi pemerintahan. Dalam kesempatan ini, Kepala KPKNL Jayapura, Dadang Eko Darminto, juga menyampaikan tentang pentingnya masing masing pegawai untuk mengimplementasikan, menguatkan serta melakukan pemantauan terhadap budaya kerja kemenkeu dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. 

Sebagai informasi, Pelaksanaan FGD Administrator ini dilaksanakan untuk menjalankan amanat Surat Edaran Menteri Keuangan Nomor: SE-3/MK/2020 mengenai Pelaksanaan FGD di Lingkungan Kementerian Keuangan dan Nota Dinas dari Central Transformation Office (CTO) Tim Reformasi Birokrasi dan Transformasi Kelembagaan Pusat Nomor ND-5/KET-TRBTKP/2020 hal Mekanisme FGD Pejabat Administrator Kementerian Keuangan. Pelaksanaan FGD Pejabat Administrator Kementerian Keuangan dilaksanakan secara rutin setiap semester dengan tujuan untuk meningkatkan komunikasi internal serta menyelaraskan pemahaman persepsi seluruh pegawai terhadap arahan dan/atau kebijakan yang dikeluarkan oleh Kementerian Keuangan.


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini