Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bekasi > Berita
KPKNL Bekasi Jalin Sinergi Lakukan Mentoring ZI-WBBM dengan KPKNL Metro
Asnul
Kamis, 12 Agustus 2021   |   133 kali

Bekasi - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bekasi yang telah memperoleh predikat sebagai unit kerja Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (ZI-WBK/WBBM) melakukan kegiatan mentoring kepada KPKNL Metro yang tengah menjalani proses penilaian dalam rangka meraih predikat WBBM. Mentoring tersebut dilaksanakan secara virtual pada hari Jumat, 6 Agustus 2021, pukul 09.00 WIB yang diikuti oleh Kepala Kantor dan seluruh jajaran KPKNL Metro serta Kepala Subbagian (Kasubbag) Umum dan Tim WBBM KPKNL Bekasi.

Pada pembukaannya, Kepala KPKNL Metro Maya Sartika terlebih dahulu menyapa dan mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kantor dan Tim WBBM KPKNL Bekasi atas sinergi dan kegiatan mentoring yang akan dilakukan kepada KPKNL Metro. Maya mengatakan bahwa evaluasi dan mentoring serta berbagi pengalaman dari KPKNL Bekasi diharapkan dapat semakin membakar semangat jajaran KPKNL Metro dalam persiapan menghadapi proses penilaian yang akan dilakukan oleh Tim Penilai Nasional (TPN) Kemenpan-RB sebagai upaya KPKNL Metro untuk meraih predikat unit kerja ZI-WBBM.

Kasubbag Umum KPKNL Bekasi Titi Purwanti mewakili Kepala KPKNL Bekasi pada sambutannya mengatakan bahwa KPKNL Bekasi dengan senang hati dan siap untuk berbagi pengalaman serta berdiskusi tentang segala sesuatu yang diperlukan dalam proses persiapan penilaian. Sebagai awal yang baik bahwa KPKNL Metro telah melalui proses penilaian awal oleh tim penilai tingkat kementerian dan memperoleh nilai yang memuaskan. Titi mengatakan meskipun KPKNL Metro telah sukses melalui beberapa tahapan penilaian dan saat ini masih terus mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan guna menghadapi penilaian, hal utama yang harus menjadi perhatian adalah tetap menjaga komitmen dan melakukan monitoring dan evaluasi dengan melibatkan semua elemen KPKNL Metro. Titi mengatakan bahwa pimpinan dan seluruh jajaran KPKNL Bekasi mendoakan semoga KPKNL Metro sukses meraih predikat WBBM pada tahun 2021 ini.

Sesi berikutnya yakni Koordinator Tim WBBM KPKNL Metro Suherman memaparkan hasil penilaian yang telah diperoleh pada tingkat kementerian. Suherman merinci masing-masing komponen dalam penilaian tersebut, meskipun masih terdapat beberapa komponen yang harus ditingkatkan. Selanjutnya, Suherman mempresentasikan Area Perubahan yang telah dilakukan dan mengatakan bahwa masih akan dilakukan penyempurnaan pada beberapa komponen.  Suherman juga mengharapkan umpan balik berupa kritik dan saran serta arahan dari Tim WBBM KPKNL Bekasi terhadap Area Perubahan yang telah dilakukan oleh KPKNL Metro.

Pada sesi mentoring oleh Tim KPKNL Bekasi dipimpin oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal Linda Susanti selaku Koordinator Tim WBBM KPKNL Bekasi dengan telebih dahulu memperkenalkan pendampingnya, yakni Asnul dan M. Affid. Keduanya merupakan Agen Perubahan dan Sekretaris Koordinator Tim WBBM KPKNL Bekasi. Linda memberi apresiasi  dan mengucapkan selamat karena KPKNL Metro yang telah lolos pada penilaian tahap kedua oleh Tim Penilai tingkat Kementerian Keuangan.

Linda selanjutnya mengatakan bahwa Area Perubahan yang telah dilakukan oleh KPKNL Metro telah dilakukan dengan baik, hanya perlu mengoptimalkan beberapa area dengan melengkapi dokumen yang diperlukan. Adapun beberapa persiapan yang perlu dilakukan ialah memenuhi kelengkapan dokumen, mempersiapkan bahan presentasi, serta melaksanakan survei dan simulasi penilaian TPN. Linda menyebutkan mengingat saat ini masih berada pada kondisi masa pandemi, kemungkinan penilaian oleh TPN akan dilaksanakan secara virtual. Linda juga menyampaikan agar KPKNL Metro tetap semangat dan menjaga komitmen seluruh jajaran KPKNL Metro.

Selanjutnya, pada sesi diskusi KPKNL Metro terlihat sangat antusias bertanya tentang berbagai hal yang diperlukan untuk melengkapi dokumen penilaian. Tanya-jawab berlangsung cukup meriah. Asnul sebagai Agen Perubahan Galang Semangat Pagi (GSP) dan Literasi menyampaikan bahwa kegiatan GSP merupakan salah satu pendukung pada proses penilaian WBK-WBBM yang saat ini telah menjadi kegiatan rutin dan budaya pada KPKNL Bekasi. Kegiatan GSP ini juga dilaporkan setiap bulannya dan dibuatkan buklet per semester, begitu juga dengan inovasi budaya lainnya seperti Rabu Cendekia dan Literasi. M. Affid melanjutkan dengan menambahkan tentang teknis komponen penilaian serta hal-hal terkait bahan tayang berikut pendukungnya serta teknis pada saat penilaian.

Pada sesi penutupan, Kepala KPKNL Metro menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan mentoring dan masukan yang disampaikan oleh Tim WBBM KPKNL Bekasi. Maya mengatakan bahwa kegiatan ini telah memberikan gambaran yang sangat jelas dan memberikan banyak informasi yang sangat dibutuhkan dan sangat bermanfaat oleh KPKNL Metro.

 

 

Teks, Editor dan foto : Tim Humas KPKNL Bekasi

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini