Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Banda Aceh > Berita
Pemusnahan Barang Milik Negara eks Kepabeanan dan Cukai berupa Rokok Ilegal
Muhammad Athaya Zhafran
Selasa, 20 Juni 2023   |   118 kali

Kanwil Bea Cukai Aceh bersama dengan KPKNL Banda Aceh, Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Aceh, Polisi Militer Kodam Iskandar Muda, Satpol PP dan WH Banda Aceh, dan Badan Pengelolaan Keuangan Aceh melaksanakan kegiatan pemusnahan Barang Milik Negara (BMN) berupa rokok ilegal. Kegiatan ini merupakan hasil penindakan Kanwil Bea Cukai Aceh di bidang Kepabeanan dan Cukai terhadap rokok ilegal dalam rentang waktu bulan Agustus-September 2022. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 15 Juni 2023 bertempat di Kanwil Bea Cukai Aceh.

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 39/PMK.04/2014 tentang Tata Cara Penyelesaian Barang Kena Cukai dan Barang Barang Lain yang Dirampas Untuk Negara atau yang Dikuasai Negara Pasal 2 ayat (1) dan Pasal 12 ayat (1) huruf a dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 51/PMK.06/2021 tentang Tata Cara Pengelolaan Barang Milik Negara yang berasal dari aset Eks. Kepabeanan dan Cukai,Pasal 10 ayat 4, rokok ilegal ini termasuk ke dalam Barang yang Menjadi Milik Negara untuk dimusnahkan, dengan pertimbangan Barang yang Menjadi Milik Negara tersebut tidak dapat digunakan, tidak dapat dimanfaatkan, tidak dapat dihibahkan, dan berdasarkan peraturan perundang-  undangan harus dimusnahkan.

Jumlah rokok ilegal yang dimusnahkan menggunakan mesin penghancur pada kegiatan ini berjumlah 68.020 batang dengan nilai perkiraan barang sebesar Rp134.650.100,00 dengan berbagai merk dalam kondisi baik serta kerugian negara yang ditimbulkan sebesar Rp72.281.300,00. Kegiatan ditutup dengan penandatanganan Berita Acara Pemusnahan oleh Kepala KPKNL Banda Aceh, Istina Setya Lestari Harapannya, sinergi yang dilakukan antarinstansi ini dapat menjadi salah satu langkah untuk melindungi masyarakat dari rokok ilegal dan memberantas rokok ilegal. (Narasi/Foto: Seksi HI KPKNL BNA/ Seksi PKN KPKNL BNA)

 

Foto Terkait Berita
Kontak
Gedung Keuangan Negara, Gedung C Lantai 1, Jl. Tgk Chik Ditiro , Banda Aceh, 23241
0651 – 25292
0651 - 31121
kpknlbandaaceh@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini