Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Balikpapan > Berita
IKU Kendali Low Kunci Penyusunan IKU Berkualitas
Rizal Harfianto
Kamis, 24 Januari 2019   |   172 kali

Balikpapan- Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Bidang Kepatuhan Internal, Hukum dan Informasi (KIHI) dari Kantor Wilayah Kalimantan Timur dan Utara (Kaltimtara), Ali Sodikin, memberikan Sosialisasi Tata Cara Penyusunan Manual IKU 2019 pada Hari Senin (21/01).

            Bertempat di Aula KPKNL Balikpapan, beliau menekankan pentingnya menyusun IKU yang berkualitas tinggi karena dapat mempengaruhi target, akselerasi dan pencapaian KPKNL Balikpapan di tahun yang baru ini. Dalam kesempatan yang dihadiri oleh Kepala KPKNL Balikpapan berikut seluruh jajaran pegawainya, Ali Sodikin memberikan beberapa tips untuk menyusun IKU yang berkualitas.

“Perbanyak IKU dengan tingkat kendali low,” ungkapnya. “IKU dengan tingkat kendali low keberhasilannya justru tidak bergantung pada kemampuan pemilik IKU, namun dari pihak lain. Maka jika IKU tersebut tercapai, pegawai yang bersangkutan pasti melakukan usaha lebih dalam penerapannya.”

            Tips lain yang ditawarkan oleh beliau adalah dengan menyusun IKU yang berbeda bagi tiap pegawai. Menurutnya, lebih baik hindari adanya IKU yang ‘tanggung renteng’ atau satu IKU yang ditanggung beberapa orang bersamaan. “Sebenarnya dalam menyusun IKU bisa melihat dari SOP kita. Tugas kita kan banyak, jadi bisa dibagi tiap orang tanggung jawabnya apa saja berdasarkan SOP itu,” ujar pria kelahiran Kuningan tersebut.            

            Selain memberikan tips-tips penyusunan IKU yang lebih berkualitas, Ali Sodikin juga mendorong pegawai di KPKNL Balikpapan untuk mengisi opsi tugas tambahan dan kreativitas dalam IKU masing-masing. Hal ini dikarenakan selain dapat meningkatkan poin capaian kinerja pegawai, adanya tugas tambahan dan kreativitas menunjukkan komitmen KPKNL dalam berinovasi untuk memberikan pelayanan prima bagi stakeholder DJKN, terutama yang menjadi konsumen layanan KPKNL Balikpapan. “Saya dengar kemarin ada pegawai baru yang membuat aplikasi? Bagus itu. Bisa diusulkan untuk mendapatkan poin di kreativitas,” pungkas Bapak dua anak itu.

            Penyusunan IKU merupakan agenda wajib KPKNL Balikpapan di tiap awal tahun. Diharapkan dengan telah diadakannya acara Sosialisasi Tata Cara Penyusunan IKU ini akan membantu tiap pegawai untuk menyusun IKU-nya masing-masing secara mandiri, sehingga celah untuk melakukan inovasi dan berkontribusi pun semakin besar.

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Ahmad Yani No. 68 Gedung Keuangan Negara Lt. 2 Balikpapan - 76113
(0542) 736408
(0542) 418593
kpknlbalikpapan@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini