Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang Sidempuan > Berita
PUNCAK HARI OEANG REPUBLIK INDONESIA (HORI) KE-77 DI KOTA PADANGSIDIMPUAN, KEMENKEU MELAYANI LEBIH BAIK, SERTA DORONG PENINGKATAN UMKM
Abdul Ali Pulungan
Senin, 30 Oktober 2023   |   52 kali

Puncak Peringatan HORI (Hari Oeang Republik Indonesia) ke-77 bertempat di halaman Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Padangsidimpuan pada Senin 30 Oktober 2023.

Tepat Jam 07.00 WIB dilaksanakan Upacara peringatan HORI ke-77 dengan Pembina Upacara Kepala KPP Pratama Padangsidimpuan Akhmad Akhsan Kholiek. Dalam sambutannya beliau juga membacakan pidato Menteri Keuangan Ibu Sri Mulyani Indrawati dalam puncak peringatan HORI tahun ini.

Mengutip sebagian pidato ibu Menteri Keuangan, bahwa  “Tujuan kita tentu tidak hanya agar Kementerian Keuangan survive. Lebih dari itu, Reformasi Birokrasi merupakan salah satu pondasi penting dalam mencapai Visi Indonesia Maju 2045”. Dengan birokrasi yang efisien, transparan, akuntabel dan berorientasi pada pelayanan masyarakat, Indonesia diharapkan dapat menjadi negara maju yang kuat dan berkelanjutan. Hal inilah yang mendasari pemilihan tema HORI ke-77, yaitu “Kemenkeu Melayani Lebih Baik”.

Ada dua hal yang perlu kita pahami bersama ketika berbicara tentang “Kemenkeu Melayani Lebih Baik”. Pertama, seluruh jajaran Kemenkeu adalah pelayan publik. Kedua, kemampuan memahami kebutuhan publik (understanding public needs). Untuk mewujudkan “Kemenkeu Melayani Lebih Baik” kita harus memahami apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Kita harus memahami apa yang menjadi tuntutan stakeholders kita. Demikian sebagian isi pidato ibu Menteri Keuangan.

Pada puncak perayaan HORI ke-77 ini diadakan juga Donor Darah, Lomba bernyanyi, dan Bazar UMKM, serta pemberian hadiah atas pertandingan olahraga dalam memeriahkan HORI ke-77 ini yang diselenggarakan sebelumnya berupa fun games yaitu Flip Bottle, Lomba Estapet Terong, Lompat kotak kaki sebelah, Lomba memasukkan pipet ke botol dengan jepitan hidung. Sedangkan untuk Olahraga yang dipertandingkan sebelumnya Badminton, Tenis Meja dan Gaple.

Pada perayaan HORI ke-77 ini dalam perlombaan Fun Games maupun pertandingan olahraga keseluruhan, KPKNL Padangsidimpuan mendapat kesempatan sebagai Juara Umum, diikuti oleh KPP Pratama Padangsidimpuan Lantai 2 sebagai runner up, dan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Padangsidimpuan sebagai peringkat ketiga.

Dalam kesempatan perayaan HORI ke-77 ini, tidak kalah menariknya pagelaran Bazar UMKM, sebagai kesempatan bagi pelaku UMKM dalam keikutsertaannya memperkenalkan produksi lokal berupa kuliner maupun produksi lainnya yang berasal dari Kota Padangsidimpuan dan Kabupaten Tapanuli Selatan. Harapan Kementerian Keuangan UMKM dapat terus berkembang sampai bias berlanjut ekspor ke luar negeri dan dikenal oleh seluruh dunia.

Kemenkeu Satu di Kota Padangsidimpuan terdiri dari KPP Padangsidimpuan, KPPN Padangsidimpuan dan KPKNL Padangsidimpuan. Kegiatan ini juga menumbuhkan rasa nasionalisme, cinta pada institusi, Negara dan Bangsa, sebagai implementasi semangat hari Oeang dengan motto “Melayani Lebih Baik”

 “Mari Kita Mencintai Rupiah Sebagai Salah Satu Kebanggaan Bangsa Kita”

Kontak
Jalan Kenanga No. 99, Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan, Provinsi Sumatera Utara, 22725
(0634) 21897
(0634) 23478
kpknlsidimpuan@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini