Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pematang Siantar > Berita
Lelang UMKM, Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional bersama Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kota Pematangsiantar
Widya Aprilina Sinaga
Selasa, 15 Februari 2022   |   229 kali

Pematangsiantar - Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pematangsiantar, Agus Setiyo Pambudi didampingi oleh Pejabat Fungsional Pelelang Muda, M. Waliyul Ritonga dan Pejabat Fungsional Pelelang Pertama, M. Riza Aulia Matondang melaksanakan kunjungan ke Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kota Pematangsiantar pada hari Senin, 14 Februari 2022 dalam rangka koordinasi terkait Rencana Pelaksanaan Lelang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Binaan Bank Indonesia yang akan diselenggarakan pada tanggal 24 Maret 2022. Koordinasi dilaksanakan langsung bersama dengan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kota Pematangsiantar, Teuku Munandar.

Pelaksanaan Lelang UMKM Binaan Bank Indonesia ini menjadi penerus jalan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kota Pematangsiantar dalam mendorong bangkitnya para pelaku UMKM di tengah kondisi Pandemi Covid-19. Sebelumnya, pada bulan Maret 2021, 46 Kantor Perwakilan Bank Indonesia telah melaksanakan kegiatan Showcasing Fisik UMKM secara serentak di seluruh Indonesia dalam rangka mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia (RI) dan Gerakan Bangga Berwisata #DiIndonesiaAja (GBWI). Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kota Pematangsiantar turut serta menyelenggarakan kegiatan Showcasing Fisik UMKM tersebut di Gedung Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pematangsiantar.

Dalam mendukung rencana pelaksanaan lelang UMKM Binaan Bank Indonesia, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kota Pematangsiantar akan menyeleksi para pelaku UMKM terbaik di Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun. Produk UMKM terdiri dari berbagai jenis bidang usaha, yaitu fashion (pakaian dan aksesoris), makanan, cenderamata (kerajinan tangan, oleh-oleh khas daerah), ataupun produk kreatif (produk buatan sendiri) yang tentunya merupakan bagian dari budaya di wilayah Sumatera Utara.

Gerakan Lelang UMKM merupakan bentuk kepedulian Pemerintah dalam meningkatkan kontribusi para pelaku UMKM di seluruh Indonesia dapat berpartisipasi dalam memperkenalkan produk-produk dalam negeri, khususnya di masa Pandemi Covid-19. Kegiatan ini kiranya dapat menjadi salah satu pilar dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), sesuai dengan tujuan penyelenggaraan Kedai Lelang UMKM, yaitu dapat mewujudkan lelang yang efisien, transparan, akuntabel, adil, dan kompetitif sebagai intrumen jual beli yang mampu mengakomodasi kepentingan masyarakat, mendorong ide-ide kreatif, inovatif, serta solutif yang dapat langsung diimplementasikan guna mewujudkan lelang sebagai instrumen jual beli bagi masyarakat, memasyarakatkan lelang sukarela dengan mengenalkan lebih baik lagi kepada masyarakat penyelenggara lelang, baik KPKNL maupun Balai Lelang/Pejabat Lelang Kelas II, serta mengeksplorasi produk UMKM di wilayah kerja kantor penyelenggara lelang dan meningkatkan kerja sama dengan pengusaha UMKM, sebagai upaya mendukung Program PEN. Lelang yang mudah, aman, transparan, dan akuntabel melalui aplikasi lelang.go.id diharapkan dapat menjadi solusi terbaik bagi para pelaku UMKM dalam mewujudkan lelang sebagai salah satu instrumen jual beli yang baik bagi masyarakat.

Ayo Ikut Lelang, Hanya di Lelang.go,id !!

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Sisingamangaraja No.79 - Kota Pematangsiantar 21147
(0622) 435935
(0622) 435935
kpknlsiantar@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini